Pelatih Burundi Masih Meraba Kekuatan Timnas Indonesia Jelang FIFA Matchday

Pelatih Burundi buta kekuatan lawan.

Husna Rahmayunita | Adie Prasetyo Nugraha
Kamis, 23 Maret 2023 | 12:48 WIB
Tim sepak bola Burundi (Facebook Burundi Football News)

Tim sepak bola Burundi (Facebook Burundi Football News)

Gol.bolatimes.com - Juru taktik Burundi Etienne Ndayiragije secara gamblang mengakui dirinya belum mengetahui kekuatan Timnas Indonesia jelang laga di FIFA Matchday Maret 2023.

Etienne mengisyaratkan dirinya masih meraba keunggulan rival Namun, ia memuji Timnas Indonesia sebagai tim bagus.

"Saya tidak terlalu tahu soal timnas Indonesia, saya hanya pernah melihat beberapa pertandingan terakhir mereka," kata Ndayiragije kepada awak media Rabu (22/3/2023) malam seperti dikutip dari Suara.com.

Baca Juga: Jelang Kick Off Piala Dunia U-20 Indonesia, FIFA Inspeksi Terakhir ke 6 Stadion

"Menurut saya mereka adalah tim yang bagus, saya tahu mereka akan menjadi lawan yang baik," jelas Ndayiragije.

Dalam pertandingan persahabatan nanti, Etienne berharap Burundi mampu memberikan perlawanan yang baik ke Timnas Indonesia agar bisa meraih kemenangan.

"Meskipun ini hanya friendly, saya ingin melihat pertandingan yang bagus dan kedua tim sama-sama berusaha untuk menang," ujarnya

Baca Juga: Tinggalkan Manchester United, Cristiano Ronaldo Mengaku Jadi Pria Lebih Baik

"Saya yakin mereka akan memberikan kami perlawanan dan tantangan yang baik. Saya berharap ini akan menjadi laga yang bagus untuk para penonton, untuk itulah kami ke sini," pungkasnya.

Burundi memboyong 25 pemain untuk pertandingan FIFA Matchday lawan Timnas Indonesia. Mereka juga telah melakoni latihan perdana di Jakarta International Stadium (JIS), Rabu.

Saat ini, tim dari Afrika tersebut menempati ranking 141 FIFA atau 10 ranking di atas Timnas Indonesia.

Baca Juga: Justin Hubner Gabung Belanda U-20, Pemain Keturunan Ini Masih Tebar Kode untuk Bela Timnas Indonesia U-20

Adapun laga aTimnas Indonesia vs Burundi akan kick-off di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Duel akan berlangsung dua kali pada 25 dan 28 Maret 2023.

Berita Terkait

TERKINI

Shin Tae-yong indikasikan Piala Asia 2023 jadi turnamen terakhir bersama timnas Indonesia.
indonesia | 18:05 WIB
Alejandro Garnacho dikabarkan bakal perkuat Argentina saat jalani tur ke Asia, termasuk hadapi Timnas Indonesia di FIFA Matchday.
indonesia | 15:14 WIB
Timnas Indonesia Wajib Waspada, Media Argentina Sebut Lionel Messi Siap Terbang ke Asia untuk FIFA Matchday 2023
internasional | 14:54 WIB
Sempat diragukan kehadirannya, Lionel Messi dikonfirmasi akan ikut skuat Argentina melawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday.
indonesia | 14:43 WIB
Ivar Jenner dipanggil ke Timnas Indonesia setelah sah jadi WNI.
indonesia | 07:29 WIB
Raksasa Asia disebut-sebut batal menghadapi Lionel Messi Cs.
internasional | 07:20 WIB
Timnas Indonesia vs Argentina digelar Juni.
indonesia | 20:07 WIB
Akun FIFA khusus Piala Dunia beri sorotan jelang pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina di FIFA Matchday yang akan digelar pada 19 Juni 2023.
indonesia | 18:12 WIB
Tampilkan lebih banyak