Hadapi Burundi, Shin Tae-yong Wajib Waspada dengan Mantan Bomber Liga Inggris Ini

Hingga kini Timnas Indonesia masih berlatih untuk menghadapi Timnas Burundi.

Muhammad Ilham Baktora | BolaTimes.com
Kamis, 23 Maret 2023 | 16:17 WIB
Timnas Burundi. (Dok. FIFA)

Timnas Burundi. (Dok. FIFA)

Gol.bolatimes.com - Timnas Burundi sudah datang untuk persiapannya menghadapi Indonesia sejak Rabu (22/3/2023). Namun ada dua pemain yang belum datang ke Indonesia.

Nama penyerang Saido Berahino juga sudah merapat ke Indonesia. Kehadiran bomber Burundi ini harus menjadi kewaspadaan Shin Tae-yong saat bersua 25 dan 28 Maret nanti.

Bukan tanpa alasan, Saido Berahino menjadi sorotan menyusul kehadirannya di Indonesia. Penyerang 29 tahun itu pernah menjadi one season wonders di Liga Inggris saat mencetak 14 gol di musim 2014/2015 lalu.

Baca Juga: Begini Cara Thomas Doll Hadapi Bulan Ramadan, Tak Suruh Pemain Persija Jakarta Tidak Berpuasa

Saido memang wajib menjadi pantauan pemain Indonesia, menyusul dirinya yang cukup berpengalaman di Timnas Inggris saat level usia. Bahkan Saido juga sempat mendapat panggilan Timnas Inggris senior, tapi ia tak banyak mendapat kesempatan dan bergabung dengan Timnas Burundi.

Hingga kini Timnas Indonesia masih berlatih untuk menghadapi Timnas Burundi. Nama Elkan Baggott dan pemain naturalisasi lainnya juga sudah hadir.

Meski begitu, Shin Tae-yong masih meraba-raba bagaimana permainan yang ditunjukkan Burundi nanti. Menyusul dengan pernyataan Shin yang belum banyak tahu tentang Burundi.

Baca Juga: Justin Hubner Goyah untuk Bela Timnas Indonesia U-20, Ivar Jenner dan Rafael Struick Bagaimana?

"Jujur saya masih belum tahu permainan apa yang dilakukan lawan nanti. Jadi saya cukup fokus ke taktik saja untuk menghadapi mereka," terang Shin Tae-yong.

Tak jauh berbeda dengan Timnas Indonesia, Burundi juga mengaku belum banyak tahu bagaimana lawannya akan bertarung. Hal ini akan menarik menyusul akan ada kejutan besar antara duel dua tim tersebut.

Baca Juga: Sedang Jadi Sorotan, Berikut 2 Tanda Justin Hubner Tolak Bela Timnas Indonesia

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak