Panaskan Situasi, Argentina Siap Gantikan Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023

FIFA dilaporkan sedang mengevaluasi Indonesia terkait status tuan rumah Piala Dunia U-20 2023

Senin, 27 Maret 2023 | 08:08 WIB
Argentina U-20 ketika tampil di Turnamen Toulon 2022. (Twitter/@TournoiMRevello)

Argentina U-20 ketika tampil di Turnamen Toulon 2022. (Twitter/@TournoiMRevello)

Gol.bolatimes.com - Hak tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 mulai menjadi incaran bagi negara lain. Apabila FIFA resmi membatalkan status host Indonesia, Argentina siap menggantikan.

Kabar itu disampaikan media Argentina, Double Amarilla, tidak lama setelah PSSI mengumumkan bahwa FIFA telah membatalkan drawing Piala Dunia U-20 2023.

Drawing atau proses undian fase grup Piala Dunia U-20 2023 sejatinya bakal berlangsung di Bali pada 31 Maret mendatang.

Baca Juga: PSSI Tak Bisa Jamin Piala Dunia U-20 2023 Tetap Digelar di Indonesia

Desain grafis yang menampilkan logo Piala Dunia U-20 Indonesia 2023. (dok. Kemenpora)
Desain grafis yang menampilkan logo Piala Dunia U-20 Indonesia 2023. (dok. Kemenpora)

Namun, FIFA membatalkannya diduga karena gelombang penolakan termasuk dari Gubernur Bali I Wayan Koster terhadap kedatangan Timnas Israel sebagai salah satu dari 24 peserta.

Di sisi lain, PSSI dalam keterangan resminya mengaku belum mendapatkan alasan resmi penyebab FIFA membatalkan drawing tersebut.

Double Amarilla dalam artikelnya, mengklaim telah mendapatkan konfirmasi dari sumber FIFA bahwa drawing Piala Dunia U-20 2023 resmi dibatalkan.

Baca Juga: Indonesia Berpotensi Kena Sanksi FIFA, Peru Pernah Rasakan Batal jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2019

Situasi itu mereka anggap sebagai awal dari ancaman pembatalan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia. Sumber FIFA yang mereka wawancarai pun buka suara terkait hal itu.

"Semuanya sedang dievaluasi," kata sumber FIFA terkait pembatalan Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia, sebagaimana dikutip dari Double Amarilla, Senin (27/3/2023).

Double Amarilla melaporkan bahwa Federasi Sepak Bola Argentina (AFA) langsung bergerak cepat mengajukan permintaan resmi untuk menjadi tuan rumah event akbar tersebut andai FIFA memutuskan mencabut status Indonesia sebagai host.

Baca Juga: Sudah Lolos sejak Juli 2022, PSSI Heran Kenapa Penolakan Israel Baru Ramai Sekarang

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak