Lagu Resmi Piala Dunia U-20 2023 Indonesia Ikut Hilang di Situs FIFA, Reza Arap Beri Reaksi Menohok

Reza Arap ikut bereaksi lagu resmi Piala Dunia U-20.

Arif Budi Setyanto | BolaTimes.com
Selasa, 28 Maret 2023 | 17:00 WIB
Peluncuran merchandise resmi Piala Dunia U-20 2023 oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Menpora Zainudin Amali, dan Mochtar Sarman selaku CEO Juara (Dok. PSSI).

Peluncuran merchandise resmi Piala Dunia U-20 2023 oleh Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Menpora Zainudin Amali, dan Mochtar Sarman selaku CEO Juara (Dok. PSSI).

Gol.bolatimes.com - Reza Arab, salah satu anggota Weird Genius ikut bereaksi setelah lagu resmi Piala Dunia U-20 2023 hilang dari situs resmi FIFA.

Indonesia sudah ditunjuk FIFA sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Maka dari itu, beberapa musisi tanah air juga membuat lagu resmi untuk turnamen akbar ini.

Lagu berjudul 'Glorius' diluncurkan jelang drawing atau undian Piala Dunia U-20 2023. Nah, lagu itu merupakan kolaborasi dari musisi Indonesia.

Baca Juga: Gelandang Timnas Indonesia U-20: Memperjuangkan Kemerdekaan Palestina Tidak Harus Mengorbankan Mimpi Anak Bangsa

Adalah trio elektrik Weird Genius yang memproduksi dan menciptakan lagu serta dinyanyikan oleh Lyodra, Tiara Andini, dan Ziva Magnolya.

Namun, ternyata lagu resmi yang dibuat oleh musisi Tanah Air tersebut sudah tak ada lagi pada laman resmi FIFA. Terlihat ketika membuka laman yang memberitakan lagu resmi Piala Dunia U-2023 tersebut, tertulis peringatan 'Halaman tidak tersedia'.

“Ooops… kami minta maaf!, halaman tidak dapat ditemukan,” tulis halaman kosong pada laman resmi FIFA.

Baca Juga: Persija Jakarta Main Tanpa 6 Pemain yang ke Timnas Indonesia, Thomas Doll: Saya Sudah Tak Kaget Lagi

Reza Arap bereaksi terkait hilangnya lagu resmi Piala Dunia U-20 di FIFA. (Twitter/@yourbae)
Reza Arap bereaksi terkait hilangnya lagu resmi Piala Dunia U-20 di FIFA. (Twitter/@yourbae)

Terkait hal ini, Reza Arap yang merupakan salah satu anggota Weird Genius memberikan respons. Via akun Twitter, ia hanya menuliskan emoji badut.

Sementara itu, FIFA sejauh ini memang belum memberikan pengumuman resmi apakah Indonesia akan tetap ditunjuk sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 atau tidak.

Baca Juga: Jelang Laga Kedua Lawan Timnas Indonesia, Burundi Siap Tempur untuk Balas Dendam

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak