PSSI Prediksi Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik ke-150, Paling Tinggi Sejak 2012

Hitung-hitungan ranking FIFA Timnas Indonesia usai lawan Burundi.

Husna Rahmayunita
Rabu, 29 Maret 2023 | 17:23 WIB
Skuad Timnas Indonesia saat lawan Burundi di FIFA Matchday 2023. (Instagram/@pssi)

Skuad Timnas Indonesia saat lawan Burundi di FIFA Matchday 2023. (Instagram/@pssi)

Gol.bolatimes.com - PSSI memprediksi ranking FIFA Timnas Indonesia naik peringkat ke-150 sesuai dua kali lawan Burundi di FIFA Matchday edisi Maret 2023.

Sebelumnya, Timnas Indonesia menempati ranking 151 FIFA. Berkat hasil lawan Burundi, Skuad Garuda disebut-sebut naik satu peringkat.

Timnas Indonesia meraih hasil bagus dalam dua pertandingan kontra Burundi. Di laga pertama, Skuad Garuda menang dengan skor 3-1 sedangkan di pertandingan kedua imbang 2-2.

Baca Juga: Spain Masters: Fajar/Rian Cuma Butuh Waktu 20 Menit untuk Libas Ganda Kanada

Dari hasil kedua laga tersebut, PSSI menyebut Timnas Indonesia meraih tambahan poin dan posisinya terdongkrak ke peringkat 150.

"Dengan hasil satu kemenangan dan satu hasil imbang, Indonesia berhasil meraih tambahan 5.46 poin, sehingga kemungkinan akan naik ranking FIFA menjadi peringkat 150," demikin bunyi keterangan @pssi.

Lebih lanjut, PSSI menyebut ranking ini paling tinggi diperoleh Timnas Indonesia sejak 11 tahun terakhir.

Baca Juga: Tempat Pertadingan Sudah Siap, Piala Dunia U-20 2023 di Indonesia Mesti Tetap Berjalan

"Peringkat tersebut juga yang tertinggi sejak 2012," sambungnya.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengincar level permainan yang lebih tinggi lagi untuk masa yang akan datang setelah menghadapi Burundi.

"Jadi selama dua laga ini, saya menemukan beberapa hal positif. Sedikit lagi saja soal mental, pasti bisa jadi tim level Asia, tidak hanya Asean (Asia Tenggara)," ujarnya usai pertandingan, Selasa malam seperti dimuat Antara.

Untuk FIFA Matchday Juni 2023, pelatih asal Korea Selatan tersebut berharap PSSI dapat kembali mendatangkan lawan yang kuat.

"Saya berharap Indonesia melawan tim peringkat 100-an, agar bisa memperkuat taktik dan organisasi permainan," tuturnya.

Baca Juga: Dua Kali Hadapi Timnas Burundi, Marc Klok Lebih Tertantang di Laga Kedua

Berita Terkait

TERKINI

Argentina boyong wonderkid Man United ke Jakarta.
indonesia | 06:41 WIB
Jordi Amat dianggap pemain andalan di timnas Indonesia.
indonesia | 14:15 WIB
Shayne Pattynama berterima kasih dengan dukungan dari Indonesia.
indonesia | 10:15 WIB
Shin Tae-yong indikasikan Piala Asia 2023 jadi turnamen terakhir bersama timnas Indonesia.
indonesia | 18:05 WIB
Alejandro Garnacho dikabarkan bakal perkuat Argentina saat jalani tur ke Asia, termasuk hadapi Timnas Indonesia di FIFA Matchday.
indonesia | 15:14 WIB
Timnas Indonesia Wajib Waspada, Media Argentina Sebut Lionel Messi Siap Terbang ke Asia untuk FIFA Matchday 2023
internasional | 14:54 WIB
Sempat diragukan kehadirannya, Lionel Messi dikonfirmasi akan ikut skuat Argentina melawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday.
indonesia | 14:43 WIB
Ivar Jenner dipanggil ke Timnas Indonesia setelah sah jadi WNI.
indonesia | 07:29 WIB
Tampilkan lebih banyak