Argentina Selangkah Lagi Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023, Claudio Tapia Hari Ini Bertemu Infantino

Hari ini Claudio Tapia dirumorkan akan bertemu Infantino di Paraguay.

Galih Prasetyo | BolaTimes.com
Kamis, 30 Maret 2023 | 09:16 WIB
Presiden AFA, Claudio Tapia dan Presiden FIFA Gianni Infantino (Tyc Sports)

Presiden AFA, Claudio Tapia dan Presiden FIFA Gianni Infantino (Tyc Sports)

Gol.bolatimes.com - FIFA resmi mencoret Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, Rabu (29/3) malam WIB. FIFA dalam pernyataan resmi akan segera menginformasikan pengganti Indonesia sebagai tuan rumah.

Negara yang berpeluang besar untuk gantikan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 adalah Argentina.

Hari ini, Kamis (30/3), Presiden AFA, Claudio Tapia dijadwalkan akan bertemu Presiden FIFA, Gianni Infantino di Paraguay.

Baca Juga: Reaksi Tak Terduga Pemain Naturalisasi usai Indonesia Batal jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023: Tambah Lucu

Hal ini disampaikan oleh salah satu media Israel, One.co.il. Menurut laporan media negara itu, hari ini Tapia dijadwalkan akan bertemu Infantino membahas pencalonan Argentina sebagai pengganti Indonesia.

"Ketua Asosiasi Sepak Bola Argentina, Claudio Chiqui Tapia akan bertemua dengan Presiden FIFA, Gianni Infantino," terang media Israel tersebut.

Sementara itu laporan dari media Argentina, Tyc Sports menyebut bahwa dengan rentang waktu dua bulan, Argentina sebagai tuan rumah harus benar-benar mempersiapkan semua hal utamnya kesiapan stadion.

Baca Juga: Kronologi Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2023: Dihambat Pandemi, Digagalkan Isu Israel

Media lokal Argentina itu menambahkan bahwa surat resmi dari AFA kepada FIFA soal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 telah diterima dan disetujui.

"Asosiasi sepak bola Argentina telah memberi tahu FIFA bahwa mereka bersedia menjadi tempat pengganti dan menyetujuinya. Dalam beberapa jam ke depan akan ada pertemuan Dewan Conmebol dan Gianni Infantino diharapkan hadir di kantor dari Paraguay,"

Baca Juga: Indonesia Batal Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-20, Pemain Naturalisasi Sindir Keras, Posting Foto Dua Gubernur Ini

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak