Pertandingan Berat, Garuda Select Jajal Kekuatan Southampton

Garuda Select bakal lakoni laga berat.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Selasa, 04 April 2023 | 15:08 WIB
Tim Garuda Select Season 5 berpose sebelum menghadapi Inter Milan U-17 pada laga persahabatan di Italia, Kamis (19/1/2023). ANTARA/HO-Tim Garuda Select

Tim Garuda Select Season 5 berpose sebelum menghadapi Inter Milan U-17 pada laga persahabatan di Italia, Kamis (19/1/2023). ANTARA/HO-Tim Garuda Select

Gol.bolatimes.com - Garuda Select jilid 5 bakal adu kekuatan lawan Southampton. Pertandingan digelar di Stapiewood Training Ground, Rabu (5/4/2023) pukul 18.45 WIB.

Pertandingan kedua tim diprediksi berlangsung alot. Southamptom berstatus sebagai tim akademi kategori 1 di Inggris.

Meski mengantongi kemenangan beruntun di lima pertandingan sebelumnya, Garuda Select harus bekerja keras untuk mengalahkan Southampton.

Baca Juga: Sudah Baikan, Hokky Caraka Diajak Makan Malam Bersama Ganjar Pranowo

"Tomorrow is the big day! Garuda Select sedang bersiap menghadapi Akademi Southampton, dan kami sudah tidak sabar. Ini akan menjadi pertandingan yang berat, namun kami siap memberikan semuanya di dalam lapangan," tulis @programgarudaselect.

Menilik rekor pertemuan, pasukan Des Walker memiliki catatan kurang memuaskan saat berjumpa Southampton.

Garuda Select jilid 4 hanya mampu menahan imbang Southampton dengan skor 1-1 pada 2022 silam. Meski tampil dominan, Garuda Select cuma mencetak satu gol. Itu pun gol penyama kedudukan yang dicetak oleg Rafly Selang di babak kedua.

Baca Juga: Profil Nikola Maksimovic, Mantan Bek Tengah Napoli yang Dirumorkan Jadi Incaran Persib Bandung

Tak ayal, pertemuan kedua Garuda Select dengan Southampton patut ditunggu, meski formasi pemain berbeda dengan angkatan sebelumnya.

Asisten pelatih Garuda Select, Danny Holmes menyebut pertandingan lawan Southampton menjadi awal dimana Garuda Select akan berhadapan dengan tim-tim bagus.

"Kita mulai masuk bagian musim dimana kita mulai berhadapan tim-tim yang lebih bagus," ujarnya.

Baca Juga: Tetap Ingin Bela Timnas Indonesia Meski Gagal Tampil di Piala Dunia U-20, Ini Alasan Ivar Jenner Cs

"Southampton akan jadi ujian yang sangat besar. Mereka adalah salah satu akademi terbaik di negara ini. Pemain seperti Oxlaide Chamberlain, Ward-Prowse, Theo Walcott berasal dari akademi mereka," tambahnya.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak