Lama Sekali, Kapan Terakhir Kali Klub Indonesia Bermain di Liga Champions Asia?

Indonesia dapat slot play-off di Liga Champions Asia 2023/2024

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Selasa, 11 April 2023 | 13:59 WIB
Pemain China Han Peng (kanan) dari Shandong Luneng FC mencegat bola dari pemain Arema Indonesia saat pertandingan Liga Champions AFC di Kota Malang, Jawa Timur, pada 5 April 2011. Pertandingan berakhir 1-1. (AFP/AMAN RAHMAN)

Pemain China Han Peng (kanan) dari Shandong Luneng FC mencegat bola dari pemain Arema Indonesia saat pertandingan Liga Champions AFC di Kota Malang, Jawa Timur, pada 5 April 2011. Pertandingan berakhir 1-1. (AFP/AMAN RAHMAN)

Gol.bolatimes.com - Klub papan atas BRI Liga 1 2022-2023 akhirnya bisa merayakan suka cita karena berpeluang untuk menjadi wakil Indonesia di kompetisi antarklub Asia, termasuk ajang Liga Champions Asia hingga Piala AFC musim depan.

Menurut keputusan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC), PSSI akan mendapatkan tiga slot untuk mengirimkan klub-klub Indonesia ke kejuaraan antarklub Asia tersebut.

Apabila dirinci, ketiga slot tersebut terdiri dari play-off Liga Champions Asia, fase penyisihan Piala AFC, hingga play-off Piala AFC 

Baca Juga: Menpora dan PSSI akan Bertemu untuk Bahas Kemungkinan Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17

Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Ferry Paulus memastikan bahwa nantinya akan ada tiga tim Indonesia yang tampil di kejuaraan Asia.

“PSSI sudah bersurat ke AFC terkait nominasi dan kriteria dari wakil Indonesia yang berhak tampil di tiga slot yang sudah diinformasikan AFC,” kata Ferry Paulus.

Meskipun demikian, perjuangan klub-klub asal Indonesia untuk kembali menembus ajang Liga Champions Asia musim 2023/2024 bakal menghadirkan tantangan tersendiri.

Baca Juga: Blak-blakan, Des Walker Pinggirkan 3 Pemain Garuda Select karena Masalah Kedisiplinan

Sebab, klub yang mewakili Indonesia ini harus melewati fase play-off terlebih dahulu sebelum bisa menembus putaran final. Bahkan, jalur yang dilewatinya juga cukup panjang.

Dengan demikian, cukup wajar apabila selama sebelas musim terakhir, sudah tidak ada wakil asal Indonesia yang berpartisipasi di Liga Champions Asia.

Hal itu terbukti dengan perjuangan Bali United pada edisi 2018 dan 2020 yang sudah dua kali berusaha untuk melewati fase play-off ini.

Baca Juga: Dikabarkan Dapat Kontrak dari Leicester City, Striker Muda Thailand Absen di SEA Games 2023

Namun, akhirnya langkah mereka terhenti di tengah jalan dan harus gagal kualifikasi, sehingga hanya bisa bermain di level Piala AFC.

Apalagi, terakhir kali klub asal Indonesia yang tampil di kejuaraan ini ialah Arema Indonesia, yakni pada Liga Champions Asia edisi 2011. Namun, kiprah mereka hanya terhenti di fase grup saja.

Pada masa-masa ini, Indonesia sebetulnya cukup rutin mengirimkan perwakilannya ke Asia, setidaknya dimulai pada edisi 2004.

Baca Juga: PSIS Semarang Incar Hansamu Yama, Persija Jakarta Rela Lepas?

Jika merujuk pada catatan partisipasinya, klub-klub asal Indonesia memang sebatas menjadi peramai saja di kompetisi level ini. Sebab, Langkahnya tak bisa melaju jauh.

Berikut Daftar Wakil Indonesia di Liga Champions Asia

2004: Persik Kediri dan PSM Makassar

2005: PSM Makassar dan Persebaya Surabaya

2007: Persik Kediri

2009: Sriwijaya FC

2010: Persipura Jayapura

2011: Arema Indonesia

Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS

Kontributor: M Faiz Alfarizie
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak