Prediksi Bayern Munchen vs Manchester City, Duel Panas Liga Champions Malam Ini

Bayern Munchen vs Manchester City, siapa pemenangnya?

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Rabu, 19 April 2023 | 19:28 WIB
Bek Bayern Munchen Lucas Hernandez (ketiga kiri) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Barcelona dalam pertandingan Grup C Liga Champions pada 13 September 2022. ANTARA/AFP/KERSTIN JOENSSON

Bek Bayern Munchen Lucas Hernandez (ketiga kiri) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Barcelona dalam pertandingan Grup C Liga Champions pada 13 September 2022. ANTARA/AFP/KERSTIN JOENSSON

Gol.bolatimes.com - Prediksi Bayern Munchen vs Manchester City di leg kedua perempat final Liga Champions 2022-2023. Pertandingan digelar di Allianz Arena, Kamis (20/4/2023) dini hari WIB.

Pertandingan ini menjadi ujian berat bagi Bayern Munchen lantaran mereka kalah telak di leg pertama yang digelar di Stadion Etihad dengan skor 0-3. 

Walau begitu, tak ada yang mustahil.  Berkaca pada catatan sejarah di perempat final 2018, AS Roma dapat mengembalikan ketertinggalan tiga gol dari Barcelona.

Baca Juga: Timnas Indonesia U-20 akan Diikutkan di Liga Indonesia? Begini Kata Erick Thohir

Roma yang sebelumnya kalah 1-4 di Stadion Camp Nou berhasil mengamankan tiket semi final setelah menumbangkan El Barca 3-0 di Stadion Olympico.

Semangat itu yang coba dibawa oleh The Bavarians. Meski begitu, performa Bayern tidak terlalu menjanjikan di tangan Thomas Tuchel karena mereka tersingkir dari ajang Piala Jerman setelah kalah dari SC Freiburg (5/4).

Mengutip Antara, di Bundesliga pekan lalu, Munchen ditahan imbang 1-1 oleh tim papan tengah Hoffenheim.

Baca Juga: Garuda Select Menang Telak 3-0 atas Arsenal, Anak Asuh Shin Tae-yong Berikan Respons Mengejutkan

Di sisi lain, performa Manchester City jauh lebih konsisten. Anak asuh Pep Guardiola meraih sepuluh kemenangan beruntun di semua kompetisi. Selain itu, The Citizens belum terkalahkan dalam 14 pertandingan terakhir.

Kembalinya mantan pelatih Muenchen, Guardiola bakal menjadi mimpi buruk bagi suporter Die Roten, pasalnya The Citizens hanya kebobolan dua gol dari lima pertandingan dengan mencatatkan tiga kali pertandingan tanpa kebobolan.

Prediksi susunan pemain

Baca Juga: Tak Disangka, Posisi Awal Rizky Ridho Ternyata Bukanlah Bek

Bayern Munchen (4-2-3-1); Yann Sommer (GK), Alphonso Davies, Matthijs De Ligt, Dayot Upamecano, Benjamin Pavard, Leon Goretzka, Joshua Kimmich, Kingsley Coman, Jamal Musiala, Leroy Sane, Thomas Muller.

Manchester City (4-3-3); Ederson Moraes (GK), John Stones, Manuel Akanji, Ruben Dias, Nathan Ake, Rodri, Ilkay Gundogan, Kevin De Bruyne, Bernardo Silva, Erling Haaland, Jack Grealish.

Baca Juga: Usai Kasih Uang Rp2 Miliar ke PSM Makassar, Erick Thohir Beri Pesan Menohok kepada PT LIB

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak