Gol.bolatimes.com - Nasib Timnas Kamboja U-22 di ujung tanduk pada gelaran SEA Games 2023. Sebagai tuan rumah, mereka terancam gagal lolos ke semifinal sepak bola putra.
Kekalahan 0-2 yang didapatkan Kamboja dari Myanmar di pertandingan ketiga Grup A, Minggu (7/5/2023) malam WIB, membuat langkah Kamboja makin sulit.
Hasil tersebut membuat Kamboja tertahan di peringkat ketiga klasemen sementara dengan koleksi 4 poin. Ini juga memperpanjang tren buruk Kamboja.
Baca Juga: Pemain Inggris Bikin Heboh Netizen, 'Sapa' Elkan Baggott Pakai Bahasa Indonesia
Setelah mengalahkan Timor Leste 4-0 pada laga pertama grup, penampilan Kamboja terkesan menurun di dua laga grup selanjutnya.
Sang tuan rumah ditahan imbang Filipina 1-1 dan terbaru kalah 0-2 dari Myanmar. Lantas, apakah masih ada peluang bagi Kamboja untuk lolos ke semifinal SEA Games 2023?
Syarat Kamboja Lolos ke Semifinal
Baca Juga: Edo Febriansyah Gabung Persib Bandung, Asisten Shin Tae-yong Acungi 3 Jempol
Satu-satunya jalan bagi Kamboja untuk lolos ke semifinal SEA Games 2023 adalah melalui jalur runner-up Grup A. Pasalnya, mereka tak mungkin lagi mengejar juara grup.
Dengan menyisakan satu pertandingan, Kamboja terpaut lima angka dari Timnas Indonesia U-22 yang saat ini memimpin klasemen.
Sementara dengan Myanmar yang menghuni peringkat kedua, Kamboja cuma terpaut dua angka saja.
Baca Juga: Beda Banget dengan Timnas Indonesia U-22, Begini Mewahnya Ruang Ganti Kamboja di SEA Games 2023
Namun syarat untuk bisa menjadi runner-up dan lolos ke semifinal akan sangat berat buat Kamboja karena harus melawan Timnas Indonesia U-22 di laga terakhir, Rabu (10/3) malam WIB.
Timnas Indonesia U-22 sedang dalam tren positif usai menyapu bersih tiga laga sebelumnya dengan kemenangan plus selalu mencatatkan clean sheet.
Kamboja wajib mengalahkan Timnas Indonesia U-22 di pertandingan terakhir sambil berharap Myanmar kalah dari Filipina di pertandingan terakhir.
Baca Juga: Ada Eks Pelatih Timnas Indonesia, Edo Febriansyah Semringah Gabung Persib Bandung
Jika syarat ini terpenuhi, Kamboja bakal punya 7 poin dan Myanmar 6 poin di klasemen akhir Grup A.