Jawaban Pelatih Thailand soal Peluang Lawan Timnas Indonesia U-22 di Semifinal SEA Games 2023, Takut?

Pelatih Thailand buka suara soal peluang lawan Timnas Indonesia U-22 di semifinal SEA Games 2023

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Rabu, 10 Mei 2023 | 08:46 WIB
Pelatih Timnas Thailand U-22, Issara Sritaro. (Facebook/Changsuek)

Pelatih Timnas Thailand U-22, Issara Sritaro. (Facebook/Changsuek)

Gol.bolatimes.com - Pelatih Timnas Thailand U-22, Issara Sritaro, buka suara soal peluang melawan Timnas Indonesia U-22 pada semifinal SEA Games 2023. Ia mengisyaratkan mending melawan Myanmar.

Timnas Indonesia U-22 hampir pasti lolos ke semifinal dengan status sebagai juara grup. Andai kalah lawan Kamboja sekalipun, Garuda Muda tetap bisa menjadi juara grup.

Kecuali Myanmar berhasil mengalahkan Kamboja dengan skor lebih dari 13 gol pada laga pamungkas. Meski tiada yang tidak mungkin di dunia sepak bola, skor itu cukup mustahil bisa terjadi.

Baca Juga: Gagal Bawa Timnya Lolos ke Semifinal, Pelatih Laos U-22 Jagokan Timnas Indonesia di SEA Games 2023

Dengan begini, Timnas Indonesia U-22 akan melawan runner-up Grup B, yakni antara Vietnam atau Thailand yang akan saling bunuh pada laga pamungkas.

Issara Sritaro mengaku tak mau memilih lawan di semifinal. Namun, dirinya mengisyatkan ingin menjadi juara Grup B dengan alasan agar perjalanan ke depan terasa lebih mudah.

"Kami tidak memikirkan untuk bertemu siapa pun. Sebab, bertemu siapa pun (di semifinal) akan menjadi hasil yang bagus untuk seluruh tim nasional," kata Issara Sritaro di Instagram Changsuek.

Baca Juga: Malu-malu, Pelatih Thailand Isyaratkan Tak Mau Lawan Timnas Indonesia U-22 di Semifinal SEA Games 2023

"Kami ingin menjadi juara grup, karena menjadi juara grup memudahkan untuk mengelola berbagai hal," imbuhnya.

Thailand berpeluang menjadi juara grup jika berhasil mengalahkan Vietnam pada Kamis (11/5/2023). Saat ini, kedua tim sama-sama mengantongi sembilan poin.

Baca Juga: Indra Sjafri Siapkan Kejutan Lawan Kamboja, Rotasi Pemain dan Gaya Bermain akan Berbeda

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak