Profil Chayapipat Supunpasuch, Gelandang Timnas Thailand U-22 yang Berkarier di Liga Portugal

Chayapipat Supunpasuch berkarier di Liga Portugal. Ia akan menjadi pemain andalan saat melawan Timnas Indonesia U-22

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Selasa, 16 Mei 2023 | 16:54 WIB
Gelandang Thailand, Chayapipat Supunpasuch, di SEA Games 2021. (Instagram/@changsuek)

Gelandang Thailand, Chayapipat Supunpasuch, di SEA Games 2021. (Instagram/@changsuek)

Gol.bolatimes.com - Chayapipat Supunpasuch menjadi salah satu pemain Timnas Thailand U-22 yang patut diwaspadai oleh para pemain Timnas Indonesia U-22.

Timnas Indonesia U-22 sendiri dijadwalkan menghadapi Thailand U-22 pada laga final SEA Games 2023, Selasa (16/5/2023) malam WIB.

Pada ajang SEA Games 2023, Chayapipat sudah tampil 4 kali dengan torehan satu assist. Ia menjadi pemain Thailand yang patut diwaspadai pergerakannya.

Baca Juga: Kisah Farhan Halim Sang 'Monster' Service Ace, Dua Jarinya Terputus saat SD karena Kecelakaan

Lantas, seperti apa sepak terjang dari pemain tersebut? Berikut ulasan profilnya!

Profil Chayapipat Supunpasuch

Pesepakbola asal Thailand ini lahir di Lopburi, daerah cukup jauh dari Ibu Kota Bangkok pada 25 Februari 2001.

Baca Juga: Pemain Keturunan Indonesia Dapat Panggilan Bela Timnas Belanda, PSSI Kehilangan 1 Aset Lagi

Karier sepakbolanya dimulai dengan membela klub lokal Thailand, Bangkok Christian College pada tahun 2013 hingga 2015.

Setelah itu, Chayapipat Supunpasuch mengambil langkah berani dalam kariernya dengan merantau ke Portugal untuk bergabung bersama tim junior SC Braga.

Setelah empat musim menimba ilmu di sana, Chayapipat lalu pindah ke Estoril U-19 pada 2019. Hanya satu tahun, ia sukses naik kelas ke tim U-23.

Baca Juga: Profil Jesus Casas, Pelatih Timnas Irak yang Remehkan Timnas Indonesia di Piala Asia 2023

Karena prospek yang dimilik olehnya, Chayapipat Supunpasuch kemudian dioribitkan untuk masuk ke tim B Estoril pada 2021.

Prestasinya di Portugal pun mentereng karena berhasil antarkan Estoril U-23 menjadi juara Liga Portugal U-23 2020/21.

Usai mengantarkan Estoril U-23 juara, Chayapipat Supunpasuch memutuskan pindah ke klub divisi 2 Liga Portugal, Prainse dan diikat kontrak hingga akhir musim 2022-2023 ini.

Baca Juga: Pernah Jadi Provokator di Laga Lawan Timnas Indonesia, Bek Thailand Mendadak Umumkan 'Pensiun' dari Sepak Bola

Sayangnya, musim ini ia tak banyak mendapat kesempatan dengan hanya mencatatkan dua penampilan dengan torehan satu gol.

Namun di tim nasional Thailand, Chayapipat Supunpasuch kerap jadi andalan. Ia mengantongi 6 caps buat Timnas U-23 Thailand.

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak