Jauh Sebelum Insiden Pukul Komang Teguh di SEA Games 2023, Kiper Soponwit Rakyart Pernah Lakukan Aksi Brutal

Soponwit Rakyart Pernah Lakukan Aksi Brutal sebelum final SEA Games 2023.

Gagah Radhitya Widiaseno | BolaTimes.com
Rabu, 17 Mei 2023 | 18:30 WIB
Kiper Thailand, Soponwit Rakyart (Facebook/Soponwit Rakyart)

Kiper Thailand, Soponwit Rakyart (Facebook/Soponwit Rakyart)

Gol.bolatimes.com - Kiper Thailand, Soponwit Rakyat, ternyata pernah melakukan aksi brutal jauh sebelum insiden melayangkan pukulan ke pemain Timnas Indonesia U-22, Komang Teguh.

Pada final SEA Games 2023 yang mempertemukan Timnas Indonesia U-22 vs Thailand, terdapat beberapa momen yang cukup membuat pencinta sepak bola geram.

Salah satunya yakni aksi kiper Thailand, Soponwit Rakyart yang melakukan pemukulan kepada bek Timnas Indonesia U-22, Komang Teguh.

Baca Juga: 2 Pelatih Lokal yang Sukses Persembahkan Medali Emas SEA Games: Indra Sjafri Cetak Sejarah!

Insiden terjadi di kala Irfan Jauhari melakukan selebrasi pada gol ketiga Timnas Indonesia.

Saat Jauhari melakukan selebrasi, keributan terjadi di pinggir lapangan. Parahnya beberapa pihak memukul ofisial dari Garuda Muda.

Salah satu pemain Thailand, Soponwit Rakyart juga melayangkan bogem mentah. Kiper berusia 22 tahun itu memukul Komang Teguh dan kemudian dibalas.

Baca Juga: Viral Aksi Jonathan Khemdee Lempar Medali Perak ke Arah Penonton, Ngamuk Usai Dikalahkan Timnas Indonesia

Imbasnya baik Soponwit Rakyart dan Komang Teguh akhirnya mendapatkan kartu merah dari wasit.

Kiper Thailand, Soponwit Rakyart pukul Komang Teguh. (Tangkap Layar/Twitter)
Kiper Thailand, Soponwit Rakyart pukul Komang Teguh. (Tangkap Layar/Twitter)

Aksi pemukulan yang dilakukan Soponwit ini pernah terjadi sebelumnya. Hak ini terungkap di salah satu media Thailand, Thairath.

"Untuk Soponwit ini bukan pertama kalinya ia mendapatkan masalah di lapangan. Saat di Thai League 2, ketika Trat FC bertemu Phra United, klub Soponwit terjadi sebuah kericuhan," tulis laporan Thairath disadur Rabu (17/5/2023).

Baca Juga: Tak Disangka, Manchester United Berikan Respons Tak Terduga usai Timnas Indonesia U-22 Juara SEA Games 2023

"Kala itu Soponwit dirobohkan. Ia kemudian bangkit dan melakukan tindakan keributan. Para pemain dari kedua tim bergegas untuk memisahkan Soponwit dan pemain Trat FC," imbuhnya.

Ini artinya kiper Thailand memang tidak menahan emosi. Nyatanya ia terpancing untuk memukul Komang Teguh yang membuat kerugian bagi timnya sendiri.

Adapun pertandingan timnas Indonesia U-22 melawan Thailand berakhir dengan skor 5-2 untuk kemenangan tim asuhan Indra Sjafri. Garuda Muda memastikan diri menyabet medali emas.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak