Gol.bolatimes.com - Bek Timnas Indonesia Elkan Baggott siap tempur menghadapi juara Piala Dunia 2022, Argentina pada laga persahabatan di FIFA Matchday 2023.
Menurut Elkan Baggott menghadapi Argentina adalah kesempatan berharga yang jarang terjadi. Dia pun memprediksi pertandingan nanti bakal berlangsung meriah.
Bek berdarah Inggris itu mengaku akan menikmati pertandingan Timnas Indonesia lawan Argentina andai dipercaya tampil oleh pelatih.
Baca Juga: Jelang Timnas Indonesia vs Argentina, Elkan Baggott Siap Coba dan Nikmati Pertandingan
Hal itu disampaikan Elkan Baggott seperti yang dilihat dalam unggahan akun Instagram Ipswich Town.
"Saya hanya akan mencoba dan menikmatinya karena kesempatan," kata Baggott dikutip dari laman Instagram Ipswich Town.
"Untuk bermain melawan Argentina sangat jarang dijumpai sama sekali. Suasananya akan luar biasa," sambungnya.
Baca Juga: Jadwal Final Piala Dunia U-20 2023: Uruguay vs Italia Berburu Gelar Perdana
Elkan Baggott termasuk dari 26 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk pemusatan latihan Timnas Indonesia jelang FIFA Matchday Juni 2023.
Pemain yang dipinjamkan Ipswich Town ke Cheltenham Town FC itu sudah tiba di Indonesia, Kamis (8/6/2023) dan siap bergabung ke pemusatan latihan.
Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong dijadwalkan menghadapi dua laga persahabatan lawan Palestina dan Argentina di FIFA Matchday.
Baca Juga: Gadis Cantik Kamboja Dapat Saingan, Marselino Ferdinan Mulai Digandrungi Bocil
Pertandingan lawan Palestina dijadwalkan menghadapi Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya pada 14 Juni, lalu empat hari setelahnya melawan Argentina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.