Gol.bolatimes.com - Kemenangan besar Vietnam atas Laos di Piala AFF 2022 harus dibayar mahal dengan cederanya salah satu pemain andalan mereka, Nguyen Quang Hai.
Vietnam sendiri melawan Laos dalam laga perdana Grup B Piala AFF 2022 di New Laos National Stadium, Rabu (21/12/2022).
Di laga tersebut, Vietnam tampil sangat mendominasi dengan meraih kemenangan 6-0 berkat gol yang dicetak Nguyen Tien Linh dan (15’), Do Hung Dung (43’), Tan Tai Ho (55’), Van Hau Doan (58’), Van Toan (82’) dan Thanh Vu Van (90+1’).
Namun Vietnam harus membayar mahal kemenangan besar tersebut setelah Nguyen Quang Hai mengalami cedera yang cukup serius.
Gelandang berusia 25 tahun tersebut akhirnya ditarik keluar pada menit ke-32 dan digantikan oleh Nguyen Van Quyet.
Pelatih Vietnam, Park Hang-seo, sendiri belum bisa memastikan cedera yang dialami oleh Nguyen Quang Hai karena masih akan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
"Cedera Quang Hai belum dilaporkan secara akurat, jadi saya belum bisa berkomentar lebih lanjut. Tapi, saya punya firasat buruk jadi saya harus menggantinya," kata Park Hang-seo dilansir Soha.vn.
"Saya masih harus berkoordinasi dengan tim medis. Tidak di semua pertandingan kamu bermain dengan baik, tapi hari ini saya puas dengan penampilan para pemain," lanjut pria asal Korea Selatan itu.
Jika cedera Quang Hai serius dan harus beristirahat, tentunya ini akan menjadi kerugian besar buat Timnas Vietnam di sisa laga Piala AFF 2022.
Terlebih, Vietnam bakal menghadapi tim kuat Malaysia di laga kedua Grup B pada Selasa (27/12) di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi.
Kehilangan Nguyen Quang Hai bisa membuat kekuatan Vietnam berkurang. Pasalnya, pemain yang kini merumput di Divisi Kedua Liga Prancis bersama Pau FC itu, punya kemampuan di atas rata-rata.
Berita Terkait
-
Lamine Yamal, Bocah 16 Tahun 362 Hari Cetak Gol di Euro 2024
-
Hasil Timnas Indonesia U-16 vs Vietnam, Garuda Muda Pesta Besar!
-
Tanpa Ampun! Vietnam Permalukan Brunei 15-0 di Laga Perdana Piala AFF U-16 2024
-
Jadwal Vietnam vs Indonesia Kualifikasi Piala Dunia Zona Asia Putaran Kedua
-
Gantikan Nadeo, Ernando Ari Sudah Gabung Latihan di Vietnam
-
Krisis Pemain Jelang Lawan Vietnam, STY Gercep Panggil Ferrari dan Irianto
-
Timnas Indonesia dalam Bahaya, Lawan Vietnam harus Kehilangan 5 Pilar Penting
-
BREAKING NEWS: Gelandang Persib Marc Klok Tinggalkan Timnas Indonesia
-
Lebih Dekat dengan Jay Idzes Pemain Kelahiran Belanda yang Sukses Jadi Benteng Kokoh Timnas Indonesia vs Vietnam
-
Vietnam Menang di Omong Besar, Begini Saat Tersungkur di Tangan Timnas Indonesia
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper