Arif Budi Setyanto
Laga Timnas Indonesia vs Kamboja di Piala AFF 2022. (dok.theaseanfootball)

Gol.bolatimes.com - Ketum PSSI, Mochamad Iriawan atau yang akrab disapa Iwan Bule menyerukan agar warga Indonesia yang berada di Malaysia bisa menyaksikan perjuangan skuad Garuda di Piala AFF 2022 saat melawan Brunei Darussalam, Senin (26/12/2022) di Stadion Kuala Lumpur.

Timnas Indonesia akan menjalani laga tandang melawan Brunei Darusssalam. Nah, karena stadion di negaranya belum memenuhi standar, tim Tebuan akhirnya pindah ke Kuala Lumpur sebagai homebase.

Artinya timnas Indonesia juga diuntungkan karena pertandingan berlangsung di tempat netral. Apalagi diketahui banyak juga warga tanah air yang berada di Negeri Jiran.

Baca Juga:
Putaran Pertama Selesai DIgelar, Berikut Klasemen Terbaru BRI Liga 1 2022

Hal itu kemudian membuat Iwan Bule menyerukan agar masyarakat Indonesia yang berada di Malaysia bisa menyaksikan perjuangan tim asuhan Shin Tae-yong dalam ajang Piala AFF 2022.

"Saya harapkan saudara saya yang ada di Malaysia bisa menyaksikan mendukung tim kesayangan (timnas Indonesia) ke stadion untuk memberikan semangat dan supportnya," ucap Ketum PSSI dikutip dari YouTube Harimau Malaya.

Iwan Bule saat diwawancara media Malaysia. (YouTube/Harimau Malaya)

Sebelumnya Shin Tae-yong juga mengharapkan hal sama. Juru taktik asal Korea Selatan itu meyakini warga Indonesia yang tinggal di Malaysia cukup banyak.

Baca Juga:
Messi Pakai Jubah Hitam saat Rayakan Juara Piala Dunia 2022, Kasultanan Oman Tawar Harganya hingga Rp15 M

Kedatangan para suporter akan berperan penting untuk meningkatkan motivasi pemain. Ia juga menjanjikan bakal memberikan pertandingan yang seru.

"Ini adalah kewajiban para pemain untuk unjuk gigi permainan yang keren. Kami masih yakin dapat memberikan yang terbaik ke suporter yang datang ke pertandingan tandang ini," sebut Shin Tae-yong, Minggu (25/12/2022).

"Banyak pendukung Indonesia di Malaysia. Saya ucapkan terima kasih jika para pendukung datang ke stadion memberi dukungan penuh kepada pemain. Kalau suporter datang, kita merasa senang. Kami akan menunjukkan pertandingan besok dan tentu akan menghibur pendukung yang datang ke stadion,"tegasnya.

Baca Juga:
Pukul Lawan, Pemain Myanmar Jadi yang Pertama Dapat Kartu Merah di Piala AFF 2022