Gol.bolatimes.com - Pelatih Timnas Thailand, Alexandre Polking membuat keputusan mengejutkan dengan memasang Theerathon Bunmathan sebagai gelandang. Namun ia membantah meniru strategi Pep Guardiola.
Theerathon memiliki posisi asli sebagai bek sayap kiri. Namun saat Timnas Thailand menghadapi Filipina di Grup A Piala AFF 2022 pada awal pekan ini, pemain berusia 32 tahun itu diplot oleh Polking sebagai gelandang bertahan.
Polking mengaku apa yang dilakukannya tersebut sama sekali tidak meniru Pep Guardiola. Namun, ini memang murni bagian dari strategi dan kebutuhan tim.
Baca Juga:
Jadwal Piala AFF 2022 Hari Ini: Ada Big Match Timnas Indonesia vs Thailand
Adapun Guardiola memang cukup doyan mengubah posisi pemain dari bek sayap menjadi gelandang bertahan. Sebagai contoh ada Philip Lahm ketika Guardiola menukangi Bayern Munich.
Yang lebih baru, juga ada Oleksandr Zinchenko saat pemain internasional Ukraina itu masih bermain untuk Manchester City sebelum hijrah ke Arsenal musim ini.
"Tidak ada urusannya dengan Pep Guardiola ya, Theerathon main di posisi itu (gelandang bertahan) di klubnya Buriram (United). Musim lalu juga sama dan kami sudah bicara, dia adalah pemain berpengalaman dan kapten tim," kata Polking dalam konferensi pers, Rabu (28/12/2022).
Baca Juga:
Sinyal Bahaya, Pelatih Thailand Sebut Theerathon Bunmathan Bisa Main Lawan Indonesia
Polking menjelaskan adanya Theerathon di lini tengah akan membuat Thailand semakin kuat. Terlebih, dia juga berduet dengan pemain senior sarat pengalaman lainnya, Sarach Yooyen, di lini vital The War Elephants --julukan Timnas Thailand.
"Kami berdiskusi apa yang terbaik untuk tim dan dari situ kami mengambil kesimpulan dia harus main di lini tengah bersama Sarach," jelas Polking.
"Kombinasi mereka sangat bagus, kontrol bola dan distribusi bolanya bagus. Dan itu mendukung permainan kami yang mengandalkan (ball) possession," tukas pelatih 46 tahun berdarah Brasil itu.
Baca Juga:
PSSI Sebut Tiket Duel Timnas Indonesia vs Thailand Habis Terjual
Thailand selanjutnya akan melawan Timnas Indonesia dalam laga lanjutan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Kamis (29/12/2022) sore.
Berita Terkait
-
Tampil Impresif Bersama Bali United, Elias Dolah Dapat Panggilan Timnas Thailand di FIFA Matchday
-
Waspada, Berikut 4 Bek Thailand yang Diprediksi Bikin Ramadhan Sananta Mati Kutu
-
Kurang Kuat, Pelatih Thailand Tak Tertarik Lawan Indonesia di Semifinal Piala AFF U-23 2023
-
Profil Pattarra Soimalai, Striker Thailand yang Tebar Ancaman untuk Timnas Indonesia U-23 di Piala AFF U-23 2023
-
Manajer Timnas Thailand Madam Pang Calonkan Diri Jadi Presiden Federasi, Siap Tinggalkan Klub Jika Terpilih
-
2 Pemain Langganan Timnas Thailand yang Berkarier di Indonesia, Terkini Elias Dolah
-
Profil Ekanit Panya, Gelandang Timnas Thailand yang Direkrut Raksasa Jepang Urawa Reds Diamond
-
Deretan Pemain Abroad Timnas Thailand yang Pulang Kampung, Chanathip Nyerah di Liga Jepang
-
Kurang Hoki di Liga Inggris, Gelandang Timnas Thailand Pulang Kampung
-
Chanathip Songkrasin Resah, Stadion Rajamangala Lebih Banyak Dipakai Konser daripada Timnas Thailand
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper