Gagah Radhitya Widiaseno
Selebrasi pemain Timnas Indonesia saat kalahkan Kamboja di Piala AFF 2022. (dok.PSSI)

Gol.bolatimes.com - Timnas Indonesia menjadi favorit untuk bisa lolos ke semifinal Piala AFF 2022 dibandingkan dengan Thailand.

Usai laga Timnas Indonesia vs Thailand di matchday ketiga grup A Piala AFF 2022, tak sedikit pihak mulai memprediksi peluang siapa yang lolos lebih mudah ke semifinal nantinya.

Salah satunya pengamat sepak bola Asia, Gabriel Tan. Ia melihat Timnas Indonesia memiliki peluang lebih besar dibandingkan dengan Thailand di Grup A Piala AFF 2022.

Baca Juga:
Momen Suporter Timnas Indonesia Bersih-bersih Sampah di Stadion Panen Pujian

Kedua tim memang memiliki peluang untuk kehilangan tiket ke semifinal.

“Fakta bahwa kedua tim ini (Thailand vs Indonesia) saling berhadapan yang tidak dapat menemukan pemenang dan membuat mereka berisiko kehilangan semifinal jika ada hasil buruk di pertandingan final,” kata Tan dikutip dari The Thao 247.

Pesepak bola Timnas Indonesia Egy Maulana Vikri (kanan) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Thailand Suphanan Bureerat (kiri) dalam pertandingan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12/2022). Indonesia dan Thailand bermain imbang 1-1. (ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/tom).

Namun ia melihat Timnas Indonesia sedikit lebih diunggulkan untuk meraih tiket semifinal Piala AFF 2022. Hal ini berdasarkan lawan selanjutnya di partai pamungkas grup A Piala AFF 2022.

Baca Juga:
Gabung Al Nassr, Cristiano Ronaldo Setim dengan Pembobol Gawang Timnas Indonesia

Timnas Indonesia akan berhadapan dengan Filipina. Sedangkan Thailand bertemu Kamboja yang saat ini siap all out untuk merebut tiket semifinal Piala AFF 2022.

“Secara teori, Indonesia akan memiliki tugas yang lebih mudah hanya dengan menghadapi Filipina yang tersingkir sementara Thailand harus menghadapi Kamboja yang terbang tinggi," ujar Tan.

Saat ini, Thailand menduduki posisi puncak klasemen grup A dengan raihan tujuh poin. Di posisi kedua ada Timnas Indonesia yang memiliki poin sama. Mereka hanya selisih gol saja.

Baca Juga:
Lupakan Hasil Imbang Lawan Thailand, Timnas Indonesia Mesti Fokus Hadapi Filipina

Pada posisi ketiga terdapat Kamboja yang siap memberi kejutan untuk Thailand di partai pamungkas penyisihan grup A Piala AFF 2022. Mereka meraih enam poin dari tiga laga yang sudah dijalaninya.