Gagah Radhitya Widiaseno
Pertandingan Singapura vs Vietnam di Piala AFF 2022. (Twitter/@theaseanfootball)

Gol.bolatimes.com - Vietnam dibikin deg-degan jelang laga melawan Timnas Indonesia. Ternyata ini penyebabnya.

Skuad berjuluk The Golden Star mengalami masalah saat hendak datang ke Indonesia. Hal ini disebabkan karena ada lima staf pelatih bermasalah dengan paspor dan visa.

Kelima staf pelatih tersebut berasal dari Korea Selatan. Namun masalah tersebut ternyata bisa segara teratasi.

Baca Juga:
Tanggapi Pernyataan Shin Tae-yong yang bakal Tampil Menyerang di Semifinal Piala AFF 2022, Media Vietnam Ketar-ketir

Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) langsung meminta bantudan dari keduataan terkait dan perwakilan AFF.

Timnas Vietnam di Piala AFF 2022. (Dok. AFF)

"Tim Vietnam mengalami kesulitan untuk pergi ke Indonesia pagi ini, Rabu (4/1/2023). Ada 5 kasus paspor Korea Selatan di tim pelatih yang membutuhkan visa untuk masuk ke negara itu. Namun, kami segera mengatasinya dengan memanggil kedutaan terkait dan perwakilan AFF untuk menelepon," ujar Presiden VFF, Tran Quoc Tuan, dikutip dari Zing News.

Adapun Vietnam akan bertanding melawan Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), pada Jumat (6/1/2023).

Baca Juga:
Klasemen Liga Inggris usai Tottenham Bantai Crystal Palace, Geser Manchester United?

Pertandingan ini merupakan duel sengit antar dua pelatih asal Korea Selatan. Di kubu Timnas Indonesia terdapat Shin Tae-yong, sedangkan Vietnam ada Park Hang-seo.

Siapa yang kira-kira bakal menang dalam laga ini?

Baca Juga:
Timnas Indonesia Disebut Egois selama Piala AFF 2022 Bergulir, Shin Tae-yong Beri Penjelasan Ini