Gol.bolatimes.com - Pernah Saling Serang di Media Sosial, Netizen Indonesia dan Malaysia Bersatu Doakan Vietnam Kalah di Final Piala AFF
Pertandingan Piala AFF 2022 sudah masuk ke babak final. Vietnam yang berhasil menggilas Indonesia dengan 2-0 di leg kedua semifinalnya lolos pertama kali ke partai puncak kompetisi dua tahunan itu.
Sementara Thailand, mengekor di belakanganya usai melumat Malaysia 3-0 pada semifinal leg kedua Piala AFF 2022.
Baca Juga:
Hasil Malaysia Open 2023: Dilibas Bintang Thailand, Shesar Hiren Rhustavito Tersingkir
Vietnam vs Thailand akan bergulir ke dalam dua leg. Final leg pertama Piala AFF 2022, Vietnam yang akan menjadi tuan rumah pada Jumat (13/1/2023). Dan Final leg kedua Piala AFF 2022, Thailand yang bergantian menjadi tuan rumah pada Senin (16/1/2023).
Meski Indonesia gagal meraih mimpinya menjuarai Piala AFF 2022, dukungan dari netizen Indonesia masih terasa. Bukan mendukung skuad Garuda, mereka lebih memilih mendukung Thailand.
Hal yang sama dilakukan oleh netizen Malaysia yang memilih mendukung Thailand dibanding Vietnam yang layak disebut tim kuat sejah gelaran Piala AFF 2022.
Baca Juga:
Kabar Baik, Tokyo Verdy Tetap Daftarkan Pratama Arhan di Musim 2023 meski Jarang Dimainkan
Bukan tanpa alasan, kedua netizen yang berulangkali saling serang dan berkomentar sindiran di media sosial itu kini bersatu. Mereka berdoa agar Timnas Vietnam kalah di tangan Thailand di Final Piala AFF 2022 ini.
Hal itu terlihat dari unggahan di Instagram @affmitsubishielectriccup. Di unggahan yang menyematkan gambar Timnas Vietnam yang berhasil lolos ke final banjir komentar netizen Indonesia dan Malaysia.
"Indonesia sudah bermain baik melawan Vietnam. Sekarang kita berdoa saja mereka kalah di final," sebut seorang netizen yang menyebut dari Malaysia.
Baca Juga:
Kapten Thailand Beri Pengakuan Mengejutkan usai Lolos ke Final Piala AFF 2022
"Harapannya Malaysia bisa lolos ke final balaskan dendam ke Vietnam. Tapi apa daya, sekarang tinggal Thailand harapan saya, salam dari Indonesia," kata netizen yang mengaku dari Indonesia.
"Semog pemain nomor 5 Vietnam, kena angin duduk," sergah netizen lainnya.
Namun ada juga yang mengapresiasi dengan Vietnam yang selama Piala AFF 2022 bermain cukup baik. Tapi ia mengecualikan pemain bernomor punggung 5, yang bukan lain adalah bek Doan Van Hau.
"Congrats Vietnam tetap respect sama negaranya tapi tidak dengan nomor 5," katanya.
Meski netizen Indonesia dan Malaysia bersatu untuk mendukung Thailand mengalahkan Vietnam, hal itu harus kembali kepada statistik permainan dua tim.
Thailand, hanya sekali kebobolan di Piala AFF 2022 ini saat bertandang ke Malaysia. Sementara Vietnam, masih mencatatkan rekor cleansheet hingga di final.
Skuad asuhan Park Hang-seo memiliki kualitas yang tak bisa dianggap remeh bagi Gajah Perang. Mengingat pemainnya yang tak jarang ada pemain naturalisasi mereka bermain cukup solid.
Thailand, sebenarnya juga tak banyak dibela pemain naturalisasi. Namun Teerasil Dangda, menjadi bomber berbahaya bagi Vietnam di pertandingan final mendatang.
Berita Terkait
-
Qatar Sukses Pertahankan Gelar Juara Piala Asia usai 'Dibantu' Wasit Merebut Kemenangan atas Yordania
-
Prediksi Final Piala Asia 2023 Yordania vs Qatar: Head to Head, Susunan Pemain, Live di Mana?
-
Jadwal Final Piala Asia 2023: Yordania vs Qatar, Ini Head to Head Kedua Tim
-
Jadwal Final Piala Asia 2023: Yordania akan Menantang Iran atau Qatar
-
Tim Negara Asal Shin Tae-yong Masuk Perempat Final Piala Asia usai Hajar Arab Saudi
-
Gol Kedua Irak HARAM, Netizen Indonesia Serang Akun Instagram AFC
-
Berbagai Kejutan Menarik di Sepanjang Musim Liga Champions
-
Jalan Terjal Prancis hingga Tantang Jerman di Partai Pucak Piala Dunia U-17, Ambisi Juara Berturut-turut
-
CEK FAKTA: AFC Temukan Bukti Kecurangan Final AFF U-23, Vietnam Disetting Juara, Indonesia Mantap Keluar Federasi
-
Jadwal Final Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2023: Jadi Satu-satunya Wakil Indonesia, Apriyani/Fadia Ditantang Ganda China
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper