Gagah Radhitya Widiaseno
Dua pencetak gol Persija, Marko Simic (kiri) dan Ryuji Utomo (kanan) saat melawan Semen Padang di Stadion Haji Agus Salim, Padang, Kamis (7/11/2019). (Dok. Persija)

Gol.bolatimes.com - Bali United baru saja kedatangan pemain baru. Eks pemain Persija Jakarta, Ryuji Utomo resmi bergabung dengan Bali United.

Hal ini disampaikan melalui laman resmi klub Bali United. Ryuji Utomo nantinya akan berkolaborasi dengan striker Timnas Indonesia, Ilija Spasojevic.

Kehadiran Ryuji Utomo diyakini sebagai salah satu kebutuhan tim pelatih agar lini pertahanan semakin baik usai ditinggalkan Willian Pacheco

Baca Juga:
Turuti Mau Presiden FIFA, Tanjung Verde akan Jadi Negara Pertama yang Namai Stadionnya Pele

Tak cuma itu saja, pendatangan eks Persija Jakarta ini guna menanggulangi jadwal pertandingan yang cukup padat pada musim ini.

“Kami resmi memperkenalkan pemain baru yaitu Ryuji Utomo untuk menambah lini pertahanan Bali United pada hari ini. Tim pelatih menilai bahwa Ryuji memang merupakan pemain yang sesuai dengan kriteria untuk melengkapi komposisi tim terutama di sektor pertahanan,” jelas Chief Executive Officer (CEO) Bali United, Yabes Tanuri.

Bek Timnas Indonesia, Ryuji Utomo. (Dok. PSSI)

"Semoga ia dapat beradaptasi dengan mudah di tim Serdadu Tridatu dan bisa memberikan kontribusi yang baik bagi Bali United," pungkasnya.

Baca Juga:
Pernah Saling Serang di Media Sosial, Netizen Indonesia dan Malaysia Bersatu Doakan Vietnam Kalah di Final Piala AFF

Pengalaman Ryuji ini memang dibutuhkan Bali United untuk mengarungi BRI Liga 1. Bersama Macan Kemayoran selama enam tahun, Ryuji memang cukup terbukti bukan bek kaleng-kaleng.

Tak sedikit klub luar negeri yang telah menggunakan jasanya seperti PTT Rayong Thailand di tahun 2017 dan Penang Malaysia tahun 2020.

Baca Juga:
Segera Berlangsung, Link Live Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di BRI Liga 1