Husna Rahmayunita
Sandy Walsh. (Instagram/@sandywalsh)

Gol.bolatimes.com - Sandy Walsh mengantarkan KV Mechelen ke semifinal Piala Belgia 2022/2023. Pemain naturalisasi Timnas Indonesia itu menjadi penyelamat timnya saat menghadapi KV Kortrijk, Rabu (11/1/2023).

Berlaga di Stadion Guldenspor, KV Menchelen menang 1-0 atas KV Kortrijk berkat gol tunggal yang dilesakkan oleh Sandy Walsh. Gol tersebut tercipta di menit ke-90 jelang laga usai.

Sandy Walsh mencetak gol semata wayang untuk timnya dengan memanfaatkan umpan dari Geoffry Hairemans. Gol itu menjadi penentu kemenangan klub berjuluk Malinwa atas Kortrijk.

Kemenangan itu mengantarkan KV Mechelen ke semifinal Liga Belgia 2022/2023

Selepas laga, Sandy Walsh mengungkapkan rasa bangganya. Meski sempat terpuruk di laga sebelumnya, ia senang tim kesayangan melaju ke semifinal Croky Cup musim ini.

"Senang bisa mencetak gol kemenangan di menit terakhir. Permainan kami pada hari Minggu benar-benar tidak bagus dan itulah mengapa saya sangat senang kami bisa mendapatkan tempat di semifinal," ungkapnya dikutip dari laman resmi klub.

"Segalanya masih mungkin dengan pertandingan kandang dan tandang di semifinal, meski kompetisi juga tetap penting karena pertandingan lain menanti di hari Sabtu," tambahnya.

Setelah lolos ke semifinal Piala Belgia, Sandy Walsh dan kawan-kawan langsung mengalihkan fokus ke liga. KV Mechelen kini tengah di ambang zon degrasi.

Klub Malinwa bakal menghadapi KV Oostende di lanjutan Pro League Belgia Sabtu (14/1) dini hari WIB.