Gol.bolatimes.com - Sampai saat ini, Komite Pemilihan (KP) Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI sudah menerima sederet nama calon anggota Komite Eksekutif (Exco). Menariknya, ada dua nama yang berstatus sebagai mantan pemain Timnas Indonesia.
Dua nama yang berstatus sebagai jebolan Timnas Indonesia ini tercantum dalam daftar 78 calon anggota Exco PSSI yang mendaftar maupun didaftarkan untuk maju dalam Kongres Luar Biasa PSS mendatang.
Nama-nama eks-penggawa Timnas Indonesia ini tentunya akan bersaing dengan pemilik klub, pengurus klub, politisi, pengusaha, hingga selebritas yang juga muncul dalam calon anggota Komite Eksekutif.
Berikut Bolatimes.com menyajikan daftar nama mantan pemain Timnas Indonesia yang mendaftar sebagai calon anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI.
1. Kurniawan Dwi Yulianto
Nama Kurniawan Dwi Yulianto tentunya sudah tak asing bagi seluruh pencinta sepak bola di Indonesia. Sebab, ia adalah sosok striker legendaris ketika masih aktif bermain.
Pada Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI ini, nama Kurniawan Dwi Yulianto muncul sebagai salah satu kandidat calon anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI.
Kurniawan sebagai mantan pemain andalan Timnas Indonesia di era 1990-an adalh pemain jebolan program PSSI Primavera.
Pemain yang lebih akrab dengan julukan Si Kurus ini memang sebelumnya sempat mendaftar sebagai calon Ketua Umum PSSI pada KLB edisi 2017.
Untuk saat ini, pemain yang sudah memiliki 33 gol dan 59 caps bersama skuad Merah Putih itu berstatus sebagai asisten pelatih Como 1970, klub asal Italia.
Sebelumnya, Kurniawan sempat berkarier di Liga Super Malaysia sebagai juru racik Sabah FC.
2. Yeyen Tumena
Selain Kurniawan Dwi Yulianto, mantan pemain Timnas Indonesia lainnya yang namanya muncul sebagai calon kandidat anggota Exco PSSI ialah Yeyen Tumena.
Status Yeyen Tumena sebetulnya juga sama dengan Kurniawan, yakni jebolan program PSSI Primavera 1993-1994.
Sebelum memutuskan untuk meniti karier di dunia kepelatihan, Yeyen sempat mendapatkan status sebagai pegawai negeri sipil (PNS) di Dinas Tata Kota dan Bangunan Pemerintah Kota Tangerang.
Namun, status itu ditanggalkan oleh Yeyen Tumena karena memilih untuk melanjutkan perjalanannya di dunia racik strategi.
Yang terbaru, Yeyen sempat mendapat kepercayaan dari PSSI untuk menjadi caretaker Timnas Indonesia pada Kualifikasi Piala Dunia 2022. Akhir-akhir ini, Yeyen juga ditunjuk oleh PSSI untuk menjadi instruktur di kursus kepelatihan.
3. Bambang Pamungkas
Yang terbaru, ada nama Bambang Pamungkas yang menyusul untuk mendaftarkan namanya sebagai calon Wakil Ketua Umum PSSI.
Kepastian ini didapat setelah Komite Pemilihan mmberikan update terkait penambahan nama-nama calon. Menurut Ketua KP, Amir Burhannudin, nama Bepe terselip di folder spam yang mendaftar via email
Bambang Pamungkas tentunya baka menjadi kandidat yang menarik pada KLB PSSI nanti. Sebab, ia merupakan mantan striker Timnas Indonesia yang namanya legendaris. Sebelumnya, ia juga sempat menjabat sebagai manajer Persija Jakarta.
4. Ponaryo Astaman
Selain Bambang Pamungkas, nama mantan pemain Timnas Indonesia yang belakangan ini menyusul dalam KLB PSSI ialah Ponaryo Astaman.
Sama seperti Bepe, Ponaryo juga mendaftarkan namanya sebagai kandidat Wakil Ketua Umum PSSI untuk periode 2023-2027.
Berbeda dengan Bepe, Ponaryo memang lebih awet terjun sebagai pengelola klub. Saat ini, ia menjabat sebagai Chief Operating Officer (COO) Borneo FC.
Di klub yang sama, ia juga pernah ditunjuk untuk menjadi pelatih kepala secara interim, tepatnya pada akhir Desember 2017 hingga Januari 2018.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Tag
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper