Galih Prasetyo
Shin Tae-yong bersama tim FC Trot Queens dan Arena FC (news.nate.com)

Gol.bolatimes.com - Shin Tae-yong saat ini masih menikmati momen waktu liburnya sebelum kembali fokus mempersiapkan Timnas U-20 Indonesia untuk mengikuti Piala Dunia U-20 2023.

Di sela-sela waktu liburannya, Shin Tae-yong ternyata tidak bisa lepas dari aktivitas sepak bola. Shin pada akhir pekan lalu ternyata masih berkecimpung dengan hal berbau sepak bola.

Mengutip dari laporan media Korsel news.nate.com, pada akhir pekan lalu, Shin Tae-yong sibuk memberikan pelatihan untuk penyanyi Trot asal Korsel yang tengah datang ke Indonesia.

Baca Juga:
Iwan Fals Sebut Indra Sjafrie Cocok Gantikan Shin Tae-yong jadi Pelatih Timnas Indonesia, Ini Alasannya

Sekedar informasi, trot merupakan lagu tradisional di Korsel yang cukup populer di masa penjajahan Jepang. Jika didengarkan trot sekilas mirip dengan musik dangdut Indonesia karena memiliki teknik cengkok saat menyanyi.

Para penyanyi Trot yang datang ke Indonesia tergabung ke FC Trot Queens, klub sepak bola yang didirikan atas inisiatif eks rekan Shin Tae-yong di Seongnam Ilhwa, Lee Sang-yoon.

FC Troot Queens diketahui terdiri dari sejummlah penyanyi Troot seperti Jang Hye-ri, Kang Min-seon, Kang Min-jung, So-mi Park, Joo-hee Seo.

Baca Juga:
Didesak Mundur dari Timnas Indonesia hingga Tagar STYOUT Trending, Jawaban Shin Tae-yong justru Bikin Adem

Kedatangan FC Troot Queens ini ke Indonesia dalam rangka menggelar laga fun football melawan tim sepak bola wanita Indonesia, Arena FC.

Fun Football antara FC Troot Queens melawan Arena FC berlangsung di Futsal Cilandak Sport Center. Pada momen itu, Shin memberikan pelatihan singkat kepada para pemain FC Troot Queens.

Pada fun football tersebut, juga ditonton oleh Duta Besar Korsel untuk Indonesia Lee Sang-deok, dan Duta Besar Korsel untuk Amerika Serikat, Sung Kim.

Baca Juga:
3 Pemain Keturunan di Liga 1 yang Tak Diminati Shin Tae-yong, Berdarah Jepang hingga Brasil