Husna Rahmayunita
Aksi pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan saat lawan Kamboja di Piala AFF 2022. (Instagram/@pssi)

Gol.bolatimes.com - Gelandang Timnas Indonesia Marselino Ferdinan angkat suara terkait kabar dirinya akan melanjutkan karier di Belgia seperti kabar yang santer berhembus.

Marselino Ferdinan enggan berkomentar banyak terkait hal itu. Dia meminta agar menanyakannya kepada manajer Persebaya Surabaya.

"Pak Manajer, ke Pak Manajer," katanya singkat usai laga lawan Bhayangkara FC di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Senin (23/1/2023).

Marselino Ferdinan menuai sorotan selepas dikabarkan menjadi incaran klub Belgia dan segera terbang ke sana untuk melakukan negosiasi.

Manajer Persebaya Surabaya Yahya Alkatiri menyatakan "wonderkid" andalan timnya dan Timnas Indonesia Marselino Ferdinan akan berangkat ke Belgia pada 25 Januari.

"Untuk masalah Marsel, kami lihat dulu perkembangannya, yang jelas pekan ini, Insya Allah 25 Januari, dia ke Belgia," kata Yahya di Surabaya, Selasa.

Oleh sebab itu, kata dia, Marselino Ferdinan tidak bisa bermain saat "Bajol Ijo" melawat ke kandang Madura United di Stadion Ratu Pamelingan, Pamakesan, Minggu (29/1) untuk lanjutan BRI Liga 1.

"Untuk kepastiannya akan ada pengumuman dari manajemen Persebaya," kata dia menambahkan.

Untuk mekanisme Marselino Ferdinan ke Belgia, lanjut dia, sudah ada pembicaraan dengan ofisial dan akan segera diumumkan.

Pelatih Persebaya Aji Santoso juga memberi dukungan untuk Marselino jika dirasa baik untuk jenjang karirnya ke depan.

"Untuk keberangkatan Marselino manajemen yang akan mengumumkan, yang jelas saya sebagai pelatih, misalkan Marselino ke luar negeri untuk menjalani trial dan lolos, saya akan bangga dan saya akan support," ujar dia.

Tentunya, menurut dia, tim pelatih akan ikhlas melepas Marselino karena untuk perkembangan karirnya.

"Oleh karena itu, kemarin saya bilang, jika Marsel ke luar negeri dan tidak kembali ke Indonesia, saya akan ikhlas," kata Aji.

Menurut dia, paling tidak dirinya memberi sumbangsih kepada Marselino dalam perkembangan karir selama dia di Persebaya hingga dipanggil menjadi pemain Timnas Indonesia.

(Antara)