Irwan Febri Rialdi
Shayne Pattynama saat diambil sumpah menjadi WNI pada Selasa (24/1/2023). (YouTube/Kemenkumham DKI Jakarta)

Gol.bolatimes.com - Shayne Pattynama akhirnya resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI). Ia telah menjalani sumpah dan janji setia di Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Hukum dan Ham (Kemenkumham), Jakarta, Selasa (24/1/2023).

Shayne yang punya darah Belanda resmi disumpah sebagai WNI sekitar pukul 17.00 WIB. Dia kini sudah bisa membela Timnas Indonesia.

"Saya dengan ini secara resmi melantik saudara sebagai warga negara Indonesia, sebagaimana tercantum dalam surat keputusan yang dicantumkan. Semoga Allah SWT bersama kita," kata Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham, Ibnu Chuldun dikutip melalui siaran YouTube kanal Kanwil Kemenkumham Jakarta, Kamis (17/11/2022).

Sebelum resmi menjadi WNI, Shayne telah menjalani serangkaian tahap panjang. Hal itu diawali wawancara dengan Badan Intelejen Negara (BIN).

Setelahnya, sang pemain menjalani tes kesehatan di sebuah rumah sakit di Jakarta. Lalu, Shayne mendapat rekomendasi dari Komisi III dan Komisi X DPR RI.

Proses itu kemudian berlanjut di mana Sandy dan Jordi mendapat Surat Keputusan Presiden RI telah ditandatangani oleh Joko Widodo pada 3 Januari 2023.

Shayne kini diprediksi jalani debut bersama Timnas Indonesia pada FIFA Matchday Maret 2022. Ia juga diharapkan bisa membuat performa Garuda makin hebat ketika menghadapi Piala Asia 2023.