Galih Prasetyo
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menguap di bandara. (Dok. Zingnews)

Gol.bolatimes.com - Shin Tae-yong selama melatih timnas Indonesia ternyata mengeluarkan uang dari kantong pribadinya yang cukup besar. Pelatih asal Korsel itu mengeluarkan uang mencapai puluhan juta rupiah.

Lantas uang sebesar itu dikeluarkan Shin Tae-yong untuk hal apa? Bukankah Shin Tae-yong selama melatih Timnas Indonesia mendapat gaji bersih sangat besar hingga fasilitas yang mewah dari PSSI?

Ternyata uang puluhan juta rupiah yang dikeluarkan Shin Tae-yong bukan untuk kebutuhan pribadinya atau hal lain.

Baca Juga:
Bertahan di Timnas Indonesia, Ini Agenda Shin Tae-yong Sepulang dari Korea Selatan

Mengutip dari laporan media Korsel, YNA, Shin Tae-yong mengeluarkan uang sebesar 5 juta Won atau setara dengan Rp60 juta untuk sumbangan ke kampung halamannya di Korsel.

Uang sebesar 5 juta Won diberikan Shin Tae-yong ke pihak pemerintah kampung halamannya di Yeongdeok, Gyeongsangbuk-do, Korea Selatan.

"Pelatih Shin baru-baru ini mendonasikan 5 juta Won, donasi tahunan tertinggi untuk kampung halamannya tercinta, Yeongdeok,"

Baca Juga:
Fix, PSSI Pastikan Shin Tae-yong Tetap Latih Timnas Indonesia

Shin Tae-yong lahir di Yeongdeok dan kariernya sebagai pelatih terus melesat. Pada 2017 hingga 2018, ia dipercaya menjadi pelatih Timnas Korsel.

Pada 2020, Shin Tae-yong melatih Timnas Indonesia sampai saat ini. Shin sendiri mengaku sangat senang masih bisa berkontribusi pada kampung halamannya.

Ditegaskan oleh Shin Tae-yong bahwa ia akan selalu ingat dengan tempat, di mana ia lahir dan besar. Uang dari Shin Tae-yong itu nantinya akan digunakan untuk pembangunan di Yeongdeok.

Baca Juga:
Nyaris Latih Timnas Thailand hingga Selangkah Lagi Teken Kontrak, Ini Penyebab Shin Tae-yong Memilih Timnas Indonesia

"Saya memutuskan untuk berpartisipasi dengan hati yang sangat bahagia karena saya bisa berkontribusi untuk pembangunan kampung halaman saya, Yeongdeok," kata Shin Tae-yong.