Gol.bolatimes.com - Utusan PSSI, Hamdan Hamedan melempar kode dengan mengunggah potret pemain keturunan di media sosialnya. Adalah Delano van der Heijden yang kemudian santer disebut akan jadi naturalisasi selanjutnya.
Hamdan Hamedan merupakan sosok yang membantu PSSI untuk melancarkan proses naturalisasi. Teranyar yang sudah resmi adalah Shayne Pattynama.
Bukan hanya itu, utusan PSSI tersebut juga terus menjaga kontak dengan Ivar Jenner, Justin Hubner, hingga Rafael Struick yang diproyeksi membela timnas Indonesia U-20.
Baca Juga:
Dikabarkan Jalani Tes di Jong KAA Gent, Marselino Ferdinan Disanjung Media Belgia
Terbaru Hamdan tampak memberikan kode. Sebab, ia mengunggah potret Delano van der Heijden di Instagram Storiesnya.
Postingan tersebut kemudian menyebarkan rumor bahwa pemain muda Feyenoord ini bisa menjadi naturalisasi selanjutnya untuk skuad Garuda Nusantara.
Sebagai informasi, Delano van der Heijden memiliki darah Indonesia dari sang ibu yang diketahui memiliki darah Maluku. Lahir dan tumbuh di Belanda, ia mengawali karier sepak bolanya di salah satu tim muda ternama, Feyenoord Rotterdam.
Baca Juga:
Bukan Beerschot VA, Marselino Ferdinan Jalani Tes Medis di Klub Legendaris Belgia
Dilansir dari Transfermarkt, ia bergabung ke akademi Feyenoord sejak usianya 6 tahun. Hingga saat ini, ia masih berkiprah bersama tim muda klub berjuluk De Club van Zuid itu.
Sepanjang kiprahnya di Feyenoord, perjalanan Delano terbilang mulus. Ia mampu lulus dari akademi yang masuk tim U-17 pada 2020 lalu.
Semusim kemudian, Delano berhasil menembus tim U-18 dan kemudian berlanjut menembus tim U-21 pada tahun 2022 lalu.
Baca Juga:
Susul Marselino Ferdinan, Inilah 5 Pemain yang Berpotensi Lanjutkan Karier di Eropa Musim Depan
Di Feyenoord U-18, Delano yang berposisi sebagai gelandang serang dan winger ini mampu tampil sebanyak 22 kali dan mencetak 12 serta 10 assist. Ia pun mendapatkan kontrak profesional yang berlaku sampai 2023.
Menarik dinantikan apakah Delano akan menjadi salah satu pemain yang diajukan untuk dinaturalisasi demi membela timnas Indonesia U-20 yang akan bersiap menghadapi Piala Dunia U-20 2023 mendatang.
Baca Juga:
Pamit ke Belgia, Marselino Ferdinan Minta Doa Skuad Persebaya Surabaya
Berita Terkait
-
Pernah Tolak Panggilan untuk Bela Timnas Indonesia U-20, Pemain Keturunan Ini Gabung Man City
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Erick Thohir Kagum dengan Kekuatan Fisik Pemain Timnas Indonesia U-16
-
Target Juara SEA Games, PSSI Turunkan Tim Muda di Piala AFF 2024
-
Jalani Proses Naturalisasi Timnas Indonesia, Pemain Liga Belanda Dirujak Warganet Karena 'Memeras'?
-
Suporter Timnas Indonesia Ragukan Kualitas Jens Raven, Berikut ini adalah Profil Lengkapnya
-
Jalani Proses Naturalisasi, Jens Raven Diragukan Kualitasnya di Timnas Indonesia, Bakal Gacor?
Tag
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper