Gol.bolatimes.com - Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp menilai bahwa performa Mohamed Salah akhir-akhir ini sedikit kendor menyusul perubahan formasi yang dilakukannya musim ini.
Untuk diketahui, Jurgen Klopp mulai mengambil alternatif lini depang dengan mengubah formasi serang di musim ini.
Mohamed Salah yang terbiasa dengan tiga penyerang depan termasuk dirinya merasa kesulitan untuk menyesuaikan dengan strategi dari Klopp.
Baca Juga:
Bus Persis Solo Rusak Dilempari Oknum Suporter di Tangerang, Begini Respon Kaesang
"Oh ya tentu dia menderita. Dia merupakan mesin gol yang dilatih dengan baik dan membentuk tiga pemain depan," kata Klopp dikutip dari Sportskeeda, Sabtu (28/1/2023).
Klopp mengatakan bahwa memang sejauh ini dirinya menganut permainan ofensif. Di mana saat menyerang dilakukan dengan penuh perhitungan besar dan harus bisa mencetak gol.
Namun dengan strategi baru ini masih menjadi kendala untuk Mohamed Salah. Nama seperti Diogo Jota dan Roberto Firmino belum bisa dipastikan hadir mengingat cedera betis yang masih dialami mereka.
Baca Juga:
Jelang Hadapi Persikabo 1973, Thomas Doll bakal Kenalkan Sepak Bola Indonesia ke Pelatih Lawan
Selain dua nama itu, Luis Diaz juga tak bisa bermain di bulan Januari dan Februari ini karena masalah lutut. Diaz diprediksi bisa merapat kembali pada Maret 2023.
Klopp nyatanya masih memiliki Cody Gakpo yang bisa dimanfatkan dengan baik. Memang secara performa Gakpo belum membuat gol dari empat penampilan yang dilakoni.
"Sekarang kami memiliki Cody Gakpo sebagai aset penting. Dia bisa bermain di sayap dan posisi di tengah juga. Saya pikir pertahanannya cukup baik," ujar dia.
Baca Juga:
Momen Langka Lionel Messi Bicara Bahasa Inggris, Ternyata Lancar
Gakpo mendapat apresiasi karena mampu menyelesaikan umpan dengan baik. Tak hanya itu kekuatan tendangannya juga bisa dijadikan peluang gol.
"Dia seorang finisher yang sensasional. Bahkan tembakan jarak jauh juga luar biasa. Tapi saat bermain dia sedikit terburu-buru," katanya.
Meski demikian, pemain 23 tahun ini masih memiliki kontrak panjang bersama The Reds. Klopp berharap selama menjalani masa penyesuaian ini, Cody Gakpo mampu menunjukkan performanya dan bisa bersaing dengan Mohamed Salah.
Berita Terkait
-
Pengalaman Thomas Doll Berhadapan Dengan Erik ten Hag dan Jurgen Klopp, Doll Punya Catatan Bagus
-
Kondisi Juergen Klopp Setelah Ditabrak Kostas Tsimikas
-
Liverpool Menang Telak 5-1 Atas West Ham di Ajang Carabao Cup 2023, Jurgen Klopp Kecewa Dengan Suporter
-
Pernyataan Jurgen Klopp Bikin Ciut, Rekor Man City di Etihad Disebut Mengerikan
-
Terus Belanja Bintang Eropa, Kapan Bursa Transfer Liga Arab Saudi Ditutup?
-
Batal Lawan Mohamed Salah, Malaysia Resmi Hadapi Dua Negara Ini sebagai Persiapan Piala Asia 2023
-
CEK FAKTA: Jurgen Klopp Minta Ipswich Town Pinjamkan Elkan Baggott ke Liverpool
-
Liverpool Sudah Rekrut 2 Pemain Baru, Terkini Dominik Szoboszlai
-
CEK FAKTA: Pelatih Klub Eropa Ramai Dukung Timnas Indonesia Jelang Lawan Argentina
-
Alexis Mac Allister Sudah, Ini 5 Pemain yang Kabarnya Gabung Liverpool
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper