Muhammad Ilham Baktora
Winger Timnas Indonesia Witan Sulaeman usia jebol gawang Kamboja di Piala AFF 2022. (Instagram/@pssi)

Gol.bolatimes.com - Pemain sayap Timnas Indonesia yang resmi direkrut Persija Jakarta, Witan Sulaeman menjadi pemain kelima yang didatangakn oleh Macan Kemayorang di sisa BRI Liga 1 2022/2023.

Mantan pemain PSIM Yogyakarta ini menceritakan detik-detik menegangkan dirinya hingga direkrut Macan Kemayoran di jendela transfer Liga 1 2022/2023.

"Saya sangat senang dan bangga bisa bergabung bersama Persija Jakarta. Meskipun perpindahan saya ini cukup sulit dan terjadi di last minute, saya berterima kasih kepada semua pihak yang sudah membuat ini terjadi," ujar Witan dilansir dari laman resmi klub, Rabu (1/2/2023).

Baca Juga:
Dirtek AS Trencin Bongkar Alasan Lepas Witan Sulaeman ke Persija Jakarta

Witan Sulaeman disebutkan menjadi rekrutan dengan status transfer compensation dari klub sebelumnya, AS Trencin. Witan dikontrak oleh Persija selama 3,5 tahun.

Dikatakan, perekrutan itu adalah upaya Thomas Doll untuk bersaing ketat untuk menjuarai BRI Liga 1 2022/2023. Bukan tanpa alasan, tim seperti Persib Bandung dan PSM Makassar saling salip setiap pertandingan yang digelar di sisa musim ini.

Artinya Witan bisa saja dikembalikan ke AS Trencin untuk meneruskan pengalaman bermainnya di kancah Eropa. Meski demikian 3,5 tahun adalah waktu yang cukup lama untuk Witan mengasah kemampuannya mengolah si kulit bundar di tanah air.

Baca Juga:
Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman 'Pulang Kampung', Striker Timnas Indonesia Ungkap Sisi Positifnya

Witan, yang memilih gunakan nomor punggung 78 di Persija ini, memiliki ambisi besar bersama Macan Kemayoran setelah perekrutannya yang menghebohkan media sosial.

Ia juga menyebut bahwa sebagai pemain Persija, dirinya akan membawa tim ke puncak kesuksesan dan bisa semakin eksis di level Asia.

"Sekarang saya adalah pemain Persija. Saya ingin fokus bersama tim dan berharap bisa meraih kesuksesan bersama Persija di Indonesia dan di level Asia," kata pemain 21 tahun ini.

Baca Juga:
Baru Dikenalkan ke Persija Jakarta, Netizen Berharap Witan Sulaeman Bisa Abroad Lagi usai Kontraknya Habis

Performanya di AS Trencin juga tak bisa dianggap remeh. Dari 18 pertandingan, 10 diantaranya menjadi unjuk gigi Witan ke hadapan pemain-pemain Eropa.

Meski jarang bermain penuh, Witan Sulaeman juga mengoleksi satu gol selama Liga Slovakia 2022/2023 bergulir.