Gagah Radhitya Widiaseno
Sandy Walsh berusaha mempertahankan bola (Twitter/kvmechelen)

Gol.bolatimes.com - Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh membawa nama Garuda saat KV Mechelen tampil di Piala Belgia. Cinta Tanah Air banget nih.

Sandy Walsh tampil starter saat KV Mechelen menghadapi Zulte Waregem di leg pertama semifinal Piala Belgia 2022/2023, Jumat (3/2/2023).

Sebelum pertandingan, bek Timnas Indonesia ini memposting Insta-story tentang laga penting ini.

Baca Juga:
Profil Rodney Goncalves, Mantan Pelatih Philippe Coutinho yang Didepak Barito Putera

Dalam unggahannya tersebut, Sandy Walsh menyebut nama Garuda dengan latar belakang pertandingan KV Mechelen menghadapi Zulte Waregem.

"Kita Garuda (emote love)," tulis @sandywalsh.

Sandy Walsh menyebut nama Garuda jelang laga KV Mechelen menghadapi Zulte Waregem (Instagram/sandywalsh)

Ternyata ia pun tak lupa dengan Indonesia meskipun pertandingan tidak melibatkan Timnas Indonesia.

Baca Juga:
Target Besar Hokky Caraka di Timnas Indonesia U-20, Pastikan jadi Striker Utama dan Lolos ke Semifinal Piala Asia U-20

Adapun laga KV Mechelen menghadapi Zulte Waregem ini berakhir dengan skor 2-1. KV Mechelen memiliki modal besar untuk melaju ke final Piala Belgia 2022-2023. Pasalnya, pada leg kedua semifinal, mereka akan bermain di kandang sendiri.

Duel KV Mechelen vs Maregem dalam leg kedua semifinal Piala Belgia dijadwalkan berlangsung pada 28 Februari mendatang.

Andai bisa lolos, KV Mechelen akan menghadapi lawan antara Royal Antwerp atau Union SG.

Baca Juga:
3 Alasan Egy Maulana Vikri Bisa Bersaing di Daftar Top Skor di BRI Liga 1 2022/2023