Gol.bolatimes.com - Pemain Al Nassr Cristiano Ronaldo akhirnya mencetak gol perdana untuk timnya ketika menghadapi Al Fateh di lanjutan Liga Arab Saudi yang digelar di Stadion Prince Abdullah bin Jalawi, Jumat (3/2/202) waktu setempat.
Pertandingan Al Nassr vs Al Fateh berakhir imbang dengan skor 2-2. Cristiano Ronaldo mencetak gol secara dramatis jelang menit-menit akhir pertandingan.
Eks Manchester United itu melesakkan gol melalui titik putih pada menit ke-93 untuk mengamankan satu poin bagi Al Nassr.
Pada laga tersebut, Al Fateh unggul terlebih dahulu melalui gol Cristian Tello pada menit ke-12, sebelum Talisca mencetak gol penyama kedudukan pada menit ke-42.
Gol Sofiane Bendebka pada menit ke-58 membawa Al Fateh kembali memimpin, namun eksekusi penalti Ronaldo memastikan raihan satu poin bagi Al Nassr.
Cristiano Ronaldo mengakhiri puasa golnya pada penampilan ketiganya untuk Al Nassr, setelah pada 22 Januari turut dimainkan ketika timnya menang 1-0 atas Ettifaq di ajang liga, dan saat Al Nassr kalah dari Al Ittihad di ajang Piala Super Saudi.
Beberapa hari sebelum melakukan debutnya untuk Al Nassr, ia mencetak dua gol saat memperkuat Riyadh Season, pada pertandingan persahabatan melawan PSG.
Klub yang bermarkas di Riyadh itu kini menghuni posisi puncak klasemen Liga Arab Saudi dengan koleksi 34 poin. Koleksi poin Al Nassr sama dengan tim peringkat kedua Al Shahab, namun unggul selisih gol dan masih menyimpan satu pertandingan yang belum dimainkan.
(Antara)
Berita Terkait
-
Drama Full Tegang 90 Menit Al Shabab vs Al Nassr, Cristiano Ronaldo sampai Ketar-ketir
-
Pemegang Gelar Top Skorer Euro Sepanjang Masa Cristiano Ronaldo Murka pada Wasit di Riyadh Season Cup 2024
-
5 Negara Calon Kuat Juara Euro 2024: Satu di Antaranya Tampil Sempurna di Babak Kualifikasi
-
Persib vs Persis: Bobotoh Minta Stefano Beltrame Buktikan Diri, 'Cristiano Ronaldo' Ikut Nimbrung
-
Romelu Lukaku Pencetak Gol Terbanyak Kualifikasi Euro 2024, Langkahi Cristiano Ronaldo Sekaligus Ukir Sejarah Baru
-
Tekad Kuat Bawa Portugal Juara Euro 2024, Cristiano Ronaldo Tak Ambil Pusing soal Rekor Pribadi
-
Euro 2024 Pengabdian Terakhir Cristiano Ronaldo untuk Timnas Portugal, CR7 Lupakan Rekor 1.000 Gol Meksi Dibayangi Messi
-
Profil Stadion untuk Laga Timnas Indonesia vs Jepang: Pernah Buat Cristiano Ronaldo Menangis
-
Karim Benzema Dituding Kabur Tinggalkan Al Ittihad, Pelatih: Sudah Kehilangan Hasrat
-
Dihina Cristiano Ronaldo dengan Kekalahan telak, Benzema Hapus Akun Instagram
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper