Husna Rahmayunita
Jordi Amat bantu JDT raih kemenangan atas Lokomotiv Moscow di laga uji coba (Facebook/JOHOR Southern Tigers)

Gol.bolatimes.com - Pemain naturalisasi Timnas Indonesia Jordi Amat tak dianggap sebagai pesepak bola tercepat di klubnya yang merumput di Liga Malaysia, Johor Darul Takzim (JDT).

Jordi Amat yang terbiasa menjadi bek tengah tidak diperhitungkan oleh rekan setim di JDT dalam hal kecepatan. Ada nama lain yang lebih diakui sebagai pesepak bola tercepat.

Dia adalah striker Arif Aiman. Sejumlah penggawa JDT menyebut Arif Aiman sebagai pemain tercepat, bukan Jordi Amat.

Menyadur Makan Bola, Senin (6/2/2023) dalam video pendek yang dibagikan akun resmi JDT, sejumlah pemain diminta untuk memilih penggawa tercepat.

Kebanyakan memilih Arif Aiman. Kecepatan berlari striker berusia 20 tahun tersebut juga diakui oleh Jordi Amat dan bek kiri Oscar Arribas.

Pemain-pemain JDT seperti Safiq Rahim, Feroz Baharudin, Syihan Hazmi dan Fernando Forestieri setuju memilih Arif Aiman sebagai pemain tercepat tim Harimau Selatan.

Seperti diketahui, Arif Aiman baru-baru mencuri perhatian berkat penampilan apiknya saat menghadapi peserta Liga Champions Lokomotiv Moscow di laga uji coba tur pramusim di Dubai.

Pemain berusia 20 tahun itua menjadi penentu kemenangan JDT atas Lokomotiv Moscow, setelah mencetak gol tunggal pada menit ke-56. Sementara Jordi Amat didapuk menjadi kapten pada laga tersebut.

Kecemerlangan Arif Aiman dan kawan-kawa bakal ditagih dalam setiap penampilan tim asuhan Esteban Solari. Selanjutnya, JDT bakal berhadapan dengan tim Eropa, Zenit ST Petersburg, Senin (6/2).