Arif Budi Setyanto
Shin Tae-yong dan Barnabas Sobor adu bodi di latihan timnas Indonesia U-20. (YouTube/PSSI TV)

Gol.bolatimes.com - Pemain timnas Indonesia U-20, Barnabas Sobor tak sungkan untuk bercanda dengan sang pelatih, Shin Tae-yong. Pemain Persija dan juru taktik asal Korea Selatan terlihat adu bodi di sela sesi latihan Garuda Nusantara.

Shin Tae-yong menerapkan latihan dengan intensitas tinggi dalam TC timnas Indonesia U-20. Pelatih berusia 52 tahun ini tak sungkan untuk menegur pemainnya yang melakukan kesalahan.

Salah satu pemain yang ditegur adalah Barnabas Sobor. Momen itu terjadi ketika pemain timnas Indonesia U-20 latihan body charging untuk mempertahankan bola.

Baca Juga:
PSSI Klaim 3 Pemain Persib Bandung Gabung TC Timnas Indonesia U-20, Tapi...

Dalam latihan itu, Barnabas Sobor berduel dengan Hugo Samir. Pemain Persija ini yang bertugas untuk mempertahankan bola yang ditekan oleh putra Jacksen F Tiago tersebut.

Akan tetapi, Shin Tae-yong yang memantaunya dalam jarak dekat bertingkah usil. Pelatih berusia 52 tahun ini ikut gemas dan berusaha mencuri bola dari kaki Barnabas.

Menariknya ketika mengetahui Shin Tae-yong ikut andil, Barnabas tak sungkan meladeni tingkah usil sang pelatih. Pemain berusia 19 tahun ini mengejar sang pelatih hingga adu lari, bahkan sempat duel bodi.

Baca Juga:
Tak Masuk Skuad Lawan Bali United, Satu Pemain Persib Gabung TC Timnas Indonesia U-20?

Momen tersebut menandakan bahwa pemain dan pelatih timnas Indonesia U-20 sudah terjalin chemistri. Nyatanya mereka sempat bercanda di tengah latihan yang berat untuk intermezzo.

Sementara itu, Shin Tae-yong akan terus menggembleng pemain timnas Indonesia U-20 demi hasil yang baik di Piala Asia U-20 2023. Turnamen ini juga bisa menjadi tolok ukur Garuda Nusantara yang akan jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023.

Baca Juga:
Bakal Lengser, Iwan Bule Izin Nonton Timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023 ke Menpora