Gol.bolatimes.com - Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri, berharap pemain Timnas Indonesia U-20 sudah lengkap saat digelarnya mini turnamen. Sebab, akan percuma apabila skuat tidak lengkap.
Seperti diketahui belum semua pemain bergabung dalam training camp (TC) Timnas Indonesia U-20 yang sudah diadakan sejak 1 Februari di Jakarta. Ada sejumlah klub seperti Persija Jakarta dan Persib Bandung menahan pemainnya.
Empat pemain Persija dikabarkan belum merapat mereka adalah Alfriyanto Nico, Cahya Supriadi, Dony Tri Pamungkas dan Muhammad Ferarri. Sementara Persib diketahui Kakang Rudianto serta Ferdiansyah belum bergabung.
Selain itu Marselino Ferdinan lalu Ronaldo Kwateh juga belum merapat. Keduanya dilaporkan sedang berada di Eropa.
TC Timnas Indonesia U-20 ini digelar untuk persiapan Piala Asia U-20 2023 pada 1-18 Maret mendatang. Sebelum itu rencananya akan ada mini turnamen di Jakarta yang dihadiri tiga tim yaitu Guatemala, Republik Dominika dan Fiji.
Indra berharap pemain-pemain yang belum bergabung bisa datang sebelum turnamen mini. Kejuaraan tersebut rencananya berlangsung pada 17, 19, dan 22 Februari 2023.
“Kan kita maunya mini turnamen pada 17, 19, dan 22 Februari 2023. Kalau tidak lengkap untuk apa kita bikin uji coba mini turnamen,” kata Indra Sjafri di SUGBK, Kamis (9/2/2023).
“Yang sudah pastiin itu Kepulauan Fiji datang pada 16 Februari 2023, termasuk Guatemala, dan Republik Dominika," sambungnya.
Oleh sebab itu, ia memohon segera klub melepas pemain-pemainnya. Sebab, Piala Asia U-20 menjadi pemanasan menuju Piala Dunia U-20 2023 pada Mei mendatang.
“Iyalah (pemain lengkap) semuanya saat turnamen mini,” pungkas mantan pelatih Timnas Indonesia U-19 tersebut.
Berita Terkait
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Pernah Tolak Panggilan untuk Bela Timnas Indonesia U-20, Pemain Keturunan Ini Gabung Man City
-
Dilatih Indra Sjafri, Timnas Indonesia U-19 Kalah dari Tim PON Sumut
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
PSSI Bisa Kejar Maarten Paes Agar Tampil di Round 3 Kualifikasi Piala Dunia, Kasus Sama di CAS Selesai Cuma 2 Bulan
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Erick Thohir Kagum dengan Kekuatan Fisik Pemain Timnas Indonesia U-16
-
Target Juara SEA Games, PSSI Turunkan Tim Muda di Piala AFF 2024
-
Wasit Thailand Sivakorn Pu-Udom Kembali Jadi Wasit VAR Laga Timnas Indonesia U-23, Erick Thohir Lapor ke FIFA?
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper