Gol.bolatimes.com - PSIS Semarang tak gentar menghadapi Dewa United dalam lanjutan BRI Liga 1 2022-23 yang akan berlangsung di Stadion Jatidiri, Semarang, Senin (13/2/2023).
Tim berjuluk Mahesa Jenar itu bertekad untuk bisa mematahkan rekor belum kalah dari Dewa United. Pelatih sementara PSIS, M Ridwan menyebut bahwa lawannya kali ini memang tunjukkan permainan kolektiv yang sangat baik.
"Ini tentunya menjadi tambahan semangat bagi para pemain untuk memenangkan pertandingan besok," ucap M Ridwan.
Baca Juga:
Cedera, PSIS Semarang Tanpa Carlos Fortes saat Jamu Dewa United
Namun PSIS Semarang saat melawan Dewa United tidak akan diperkuat juru gedor mereka, Carlos Fortes yang harus absen 2 sampai 3 pekan ke depan.
Meski begitu, M Ridwan mengatakan bahwa kondisi pemain lain jauh lebih baik di banding persiapan saat menghadapi Persik Kediri di pertandingan sebelumnya.
Sementara itu, pelatih Dewa United, Jan Olde Riekerink tak mau jemawa jelang melawan PSIS Semarang.
Baca Juga:
Hasil BRI Liga 1: Dewa United Sikat Borneo FC 1-0, Gelandang Timnas Lebanon Jadi Pahlawan Kemenangan
Jan meminta anak asuhnya lebih rendah hati karena tim yang dihadapinya esok hari adalah tim yang bagus.
"Kami harus lebih rendah hati lagi, terlebih kami akan menghadapi tim yang bagus," kata Jan Olde.
Menurut dia, Dewa United masih menyisakan delapan pertandingan di Liga 1 Indonesia 2022/ 2023, di mana enam di antaranya merupakan laga tandang.
Baca Juga:
Link Live Streaming Dewa United vs Borneo FC, Egy Maulana akan Cetak Gol Lagi?
Ia mengatakan persiapan menghadapi PSIS Semarang sudah sesuai dengan program.
"Kami akan melawan tim bagus dengan individu yang bagus, terutama di bagian depan," tambahnya. [ANTARA]
Baca Juga:
Dewa United vs Borneo FC, Egy Maulana Vikri Bakal Cetak Gol Kedua?
Berita Terkait
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Persib Restui Kepergian Beckham Usai Laga Kontra Bhayangkara
-
Tengah Dalam Tren Positif, Beckham Ingin Persib Jaga Ritme Kemenangan
-
Terancam Degradasi, Rans Nusantara Bertekad Benahi Kelemahan Jelang Duel Lawan Bali United
-
Prediksi Skor Bali United vs PSIS Semarang: Head to Head, Susunan Pemain, Siaran Langsung Liga 1 Malam Ini
-
PSIS Semarang akan Mencoba Pemainan Terbaik untuk Hadapi Bali United
-
Diintip Madura United di Klasemen Liga 1, Bali United Bertekad Rebut Tiga Poin dari PSIS Semarang
-
Jadwal Liga 1 2023/2024: Dewa United vs Persikabo, dan Borneo FC vs Persebaya
-
Taklukan PSIS, Persib Bandung Merangsek Naik Ke Posisi 2 Klasemen Sementara
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper