Gol.bolatimes.com - Kondisi ruang ganti Paris Saint Germain (PSG) memanas pasca kekalahan dari AS Monaco dalam lanjutan Ligue 1 akhir pekan lalu. PSG kalah 1-3 dari AS Monaco pada 11 Februari 2023.
Bintang PSG Neymar mengakui bahwa kondisi ruang ganti PSG memang tidak terlalu baik jelang pertandingan Liga Champions melawan Bayern Munich.
Kabar yang beredar bahkan menyebutkan bahwa Neymar berdebat hebat dengan penasihat PSG, Luis Campos. Namun kata Neymar, perdebatannya dengan Luis Campos hal yang wajar.
"Ada diskusi kecil, kami saling tidak setuju," ungkap Neymar seperti dilansir dari Marca.
"Kami berdebat tapi itu selalu terjadi. Saya juga berdebat dengan pacara saja dan kami masih bersama,' tambahnya.
"Sepak bola tidak semuanya tentang cinta, terkadang kami berdebat untuk bisa berkembang. Memamg benar kami belum bagus dan PSG tidak terbiasa kalah,"
Menurut Neymar, perdebatannya dengan Luis Campos sebenarnya bisa berubah jadi hal positif bagi perkembangan permainan PSG di musim ini.
"Diskusi adalah bagian dari sepak bola dan itu membantu kami mengetahui apa yang kami pikirkan masing-masing,"
"Ini tahun keenam saya di sini dan selalu ada desas desus terkadang niat buruk. Saya tidak tahu harus berkata apa, saya tidak bertanggung jawab untuk itu," papar pemain Brasil tersebut.
Baca Juga:
Gagal Dapatkan Hakim Ziyech, PSG Tunjuk Hidung Petinggi Chelsea
PSG akan menghadapi Bayern Munich pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Parc des Princes pada Rabu (15/2/2023) dinihari WIB.
Berita Terkait
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Top Skor Piala Asia 2023: Striker Thailand dan Winger PSG asal Korea Selatan Pimpin Klasemen
-
Berbagai Kejutan Menarik di Sepanjang Musim Liga Champions
-
Catatan Lini Pertahanan Inter Milan Menakjubkan, Mampukah Atletico Madrid Bobol Gawang Nerazzuri di Liga Champion?
-
Intip Potensi Lawan Berat Inter Milan Milan di Babak 16 Besar Liga Champion, Klub Ini Bisa Jadi Batu Sandungan
-
Pemain Keturunan Ini Sukses Bikin MU Pesakitan di Liga Champions, Benarkah Target Shin Tae-yong untuk Dinaturalisasi?
-
Atletico Bungkam Wakil Serie A Lazio, Tiket 16 Besar Sudah di Tangan
-
Jalan Tol Manchester City di Grup C Liga Champions, Pep Senyum Full
-
5 Skenario Man United Lolos 16 Liga Champions Termasuk Laga Formalitas Bayern Munchen
-
Link Live Streaming Liga Champions Galatasaray vs Manchester United Dini Hari Nanti, Tonton di Sini
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper