Gol.bolatimes.com - Pelatih Timnas Indonesia U-23, Indra Sjafri, wajib membawa penyerang muda PSM Makassar, Ramadhan Sananta, saat menghadapi persaingan ketat di SEA Games 2023.
Pasalnya, Ramadhan Sananta berpotensi menjadi salah satu pemain andalan Indra Sjafri untuk membantu Timnas Indonesia U-23 meraih medali emas pada cabang olahraga sepak bola putra SEA Games 2023.
Yang terbaru, Ramadhan Sananta kembali mencatatkan performa impresif ketika membantu PSM Makassar menumbangkan Persib Bandung pada laga pekan ke-24 Liga 1 2022-2023.
Dalam pertandingan itu, Sananta sukses menyumbang satu gol untuk membantu PSM Makassar mencuri tiga poin dari markas Persib Bandung di Stadion Pakansari, Bogor, Selasa (14/2/2023).
Melihat performanya selama ini, Sananta memang punya potensi besar untuk menjadi striker andalan Timnas Indonesia di masa mendatang. Sebab, usianya masih cukup muda dan memiliki waktu yang panjang untuk terus berkembang.
Berikut Bolatimes.com menyajikan tiga alasan yang membuat Ramadhan Sananta wajib dipanggil Indra Sjafri untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2023.
1. Striker Lokal Paling Gacor
Ramadhan Sananta saat ini berstatus sebagai penyerang lokal yang paling gacor mencetak gol di kompetisi Liga 1 2022-2023.
Sebab, hanya dari 14 penampilannya, Sananta sudah berhasil menjaringkan total delapan gol untuk PSM Makassar di musim ini.
Catatan itulah yang membuat Sananta menjadi penyerang lokal paling gacor dalam daftar pencetak gol terbanyak sementara di Liga 1 2022-2023.
2. Punya Pengalaman Internasional
Ramadhan Sananta memang masih berusia 20 tahun. Namun, pemain berpostur 182 cm ini sudah berhasil mencatat caps internasional bersama Timnas Indonesia.
Sananta adalah salah satu penyerang yang dibawa Shin Tae-yong untuk menghadapi FIFA Matchday melawan Curacao juga Piala AFF 2022.
Sejauh ini, dia memang baru bisa mencatatkan tiga penampilan bersama skuad Garuda. Namun, Sananta sudah bisa mengoleksi satu gol di level internasional.
3. Pintu Karier ke Luar Negeri
Jika Indra Sjafri membawa Ramadhan Sananta untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2023, tentunya pemain ini kembali mendapatkan pengalaman di level internasional.
Apabila mampu mencatatkan kiprah impresif di SEA Games 2023, bukan tidak mungkin Ramadhan Sananta akan dilirik oleh klub-klub luar negeri.
Sebagai informasi, Ramadhan Sananta memang sudah memiliki ambisi untuk meniti karier di luar negeri setelah moncer bersama PSM Makassar musim ini.
Berita Terkait
-
Jay Idzes Resmi Debut di Serie A Italia, Tampil Starter Lawan Fiorentina
-
Indra Sjafri Manfaatkan Turnamen di Korea Selatan untuk Uji Pemain Baru
-
Rumah Tangga Pratama Arhan Retak, Azizah Salsha Digosipkan Berselingkuh
-
Marselino Ferdinan Resmi Gabung Klub Divisi 2 Inggris, Lebih Tinggi dari Elkan Baggott
-
Update Terkini Kondisi Welber Jardim Jelang Lawan Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia U-19 di Piala AFF U-19 2024
-
Bek Timnas Indonesia Akan Jaga Striker Italia di Laga Perdana Serie A
-
Belum Terdaftar di Sidang CAS, Maarten Paes Justru Berpotensi Main di Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Kenzo Riedewald, Keponakan Eks Pemain Crystal Palace yang Nyatakan Ingin Bela Timnas Indonesia
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper