Arif Budi Setyanto
Pelatih Timnas Selandia Baru U-20 Darren Bazeley. (dok.nzfootball.co.nz)

Gol.bolatimes.com - Selandia Baru U-20 akan menjadi lawan timnas Indonesia U-20 selanjutnya di turnamen mini. Sang pelatih, Darren Bazeley mengungkapkan antusias timnya.

Laga timnas Indonesia U-20 vs Selandia Baru bakal berlangsung, Minggu (19/2/2023) malam WIB. Dua tim ini punya hasil berbeda di laga sebelumnya.

Timnas Indonesia U-20 mampu menang telak 4-0 atas Fiji. Sedangkan Selandia Baru tumbang di tangan Guatemala dengan skor 1-3.

Baca Juga:
Bawa Timnas Indonesia U-20 Menang Telak Atas Fiji U-20, Shin Tae-yong Malah Ungkapkan Kekecewaan

Walau begitu, anak asuh Darren Bazeley tidak bisa dianggap remeh oleh skuad Garuda Nusantara. Sebab, Selandia Baru adalah tim kuat yang lolos ke Piala Dunia U-20 2023.

Menghadapi anak asuh Shin Tae-yong, pelatih Selandia Baru mengatakan timnya antusias. Bazeley berkata turnamen mini ini adalah kesempatan yang tidak bisa ditolaknya.

"Ini adalah kesempatan besar untuk memainkan pertandingan internasional di kandang tuan rumah Piala Dunia U-20 (Indonesia), sesuatu yang tidak bisa kami tolak, meski undangannya telat," ucap Bazeley dikutip dari situs resmi federasi Selandia Baru.

Baca Juga:
Park Hang-seo Sebut Shin Tae-yong Pelatih Kompeten Meski Dulu Jadi Rival

Timnas Indonesia U-20 saat melawan Fiji. (Dok. PSSI)

"Pertandingan ini memberikan kesempatan bagi kami untuk melihat beberapa pemain berbeda daripada yang telah kami temui di kualifikasi," imbuhnya.

Adapun Selandia Baru U-20 memang jadi opsi terakhir lawan tim Indonesia U-20 di turnamen mini. Sebelumnya PSSI mengundang Republik Dominika, tapi batal dan digantikan lawan baru.

Baca Juga:
Bukan Cuma Frengky Missa, Shin Tae-yong Juga Kena Imbas Aksi Brutal Pemain Fiji U-20