Arif Budi Setyanto
Pesepak bola Timnas Fiji U-20 Pawan Pratap Singh (kedua kanan) memukul pesepak bola Timnas Indonesia U-20 Hokky Caraka (kedua kiri) dalam pertandingan uji coba internasional U-20 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (17/2/2023). Timnas Indonesia U-20 kalahkan Fiji U-20 dengan skor akhir 4-0. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/foc.

Gol.bolatimes.com - Striker timnas Indonesia U-20, Hokky Caraka mendapatkan petuah dari sosok legenda di sepak bola tanah air, yaitu Jacksen F Tiago.

Hokky Caraka menjadi striker andalan Shin Tae-yong di timnas Indonesia U-20. Ia kembali dimainkan ketika Garuda Nusantara menghadapi Fiji U-20 dalam laga persahabatan bertajuk turnamen mini.

Timnas Indonesia U-20 menang telak 4-0 dan Hokky Caraka mampu menyumbang satu gol. Tiga gol lainnya dicetak Arkhan Fikri, Kakang Rudianto, serta Resa Aditya.

Baca Juga:
PSSI-nya Fiji Minta Maaf ke Timnas Indonesia U-20 dan Suporter

Sayangnya pertandingan melawan Fiji dinodai dengan aksi yang kurang terpuhi. Laga ini sempat memanas karena terjadi baku hantam di lapangan.

Pemain Fiji yang bernama Pratap Singh memukul Frenky Misaa di menit 89-an. Insiden itu membuat Hokky yang berada di dekatnya tersulut emosi.

Tampak striker muda PSS Sleman itu juga baku hantam dengan pemain Fiji. Wasit kemudian memberikan kartu merah terhadap Hokky serta Pratap Singh.

Baca Juga:
Main Kasar ke Timnas Indonesia U-20, PSSI-nya Fiji Pulangkan Pemain yang Dikartu Merah

Dikartu merah karena emosinya tidak tertahan, Hokky lantas mendapatkan wejangan dari ayah Hugo Samir, Jacksen F Tiago.

Hokky Caraka diberi petuah Jacksen F Tiago. (Instagram/hokkycaraka_)

"Ambil pelajaran kemarin jadi peluang besar untuk menjadi lebih baik di masa depan," tulis Jacksen F Tiago di kolom komentar Instagram Hokky.

Striker berusia 18 tahun ini kemudian membalasnya dengan ucapan terima kasih hingga siap menjalankan apa petuah dari sosok legenda sepak bola Indonesia.

Baca Juga:
Timnas Indonesia U-20 Menang, 3 Jebolan Garuda Select Kompak Pecundangi Fiji

Sementara itu, timnas Indonesia U-20 bakal bertanding lagi di turnamen mini menghadapi Selandia Baru U-20 pada Minggu (19/2/2023).