Gol.bolatimes.com - Berikut daftar calon mesin gol di Piala Dunia U-20 2023, di mana salah satunya adalah pemain yang jadi rebutan Real Madrid dan Barcelona.
Piala Dunia U-20 2023 akan digelar dalam waktu dekat di Indonesia. Dijadwalkan, ajang ini akan digelar pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023.
Di ajang tersebut, banyak pemain muda dari berbagai penjuru dunia akan unjuk gigi untuk menjadi yang terbaik di ajang dua tahunan ini.
Baca Juga:
Apresiasi Penampilan Hugo Samir, Pelatih Selandia Baru U-20 Acungkan Jempol
Sejauh ini, sudah ada 16 negara, termasuk tuan rumah Indonesia, yang telah memastikan akan tampil di Piala Dunia U-20 2023.
Negara-negara yang telah dipastikan tampil ini tergolong negara-negara besar. Sebut saja Brasil yang berhasil menjuarai Piala Dunia U-20 sebanyak empat kali.
Selain itu masih ada Inggris dan Prancis yang juga sama-sama pernah sekali menjuarai Piala Dunia U-20 2023 pada tahun 2017 dan 2019 lalu.
Tak cukup sampai di situ, tim-tim papan atas juga akan berpartisipasi, seperti Italia, Slovakia, Amerika Serikat, hingga Uruguay.
Hadirnya tim-tim papan atas di Piala Dunia U-20 ini membuat persaingan tak hanya soal perebutan gelar juara, melainkan juga perebutan gelar top skor atau pencetak gol terbanyak.
Dari negara-negara yang sudah dipastikan lolos, siapa saja calon mesin gol pada ajang Piala Dunia U-20 2023 nanti? Berikut daftarnya.
Baca Juga:
Erick Thohir Pastikan Pemerintah Tak Intervensi PSSI, Tapi Justru Kerja Sama
1. Vitor Roque (Brasil)
Vitor Roque adalah penyerang muda berusia 17 tahun asal Brasil yang saat ini tercatat membela Atletico Paranaense.
Pemain yang jadi incaran Real Madrid dan Barcelona ini diyakini bisa menjadi top skor di Piala Dunia U-20 2023 seiring ketajamannya yang ia tunjukkan di Copa America U-19 2023.
Baca Juga:
Daftar Lengkap Tim yang Lolos ke Final Four Proliga 2023, Kategori Putra dan Putri
Pada ajang tersebut, Vitor Roque mampu menyumbangkan enam gol, dan menjadi top skor turnamen sekaligus membawa Brasil menjadi juara.
2. Loum Tchaouna (Prancis)
Prancis juga memiliki penyerang tajam pada diri Louc Tchaouna yang baru berusia 19 tahun dan saat ini membela tim kasta kedua atau Ligue 2, Dijon.
Pada ajang Euro U-19 2022 lalu, Tchaouna yang berposisi sebagai winger kanan ini mampu menyarangkan empat gol.
Namanya sendiri tak asing bagi Timnas Indonesia U-20. Sebab, ia menjadi salah satu pemain yang mampu menyumbangkan assist kala Prancis mengalahkan skuad Garuda Nusantara dengan skor 6-0.
3. Paxten Aaronson (Amerika Serikat)
Sepak bola Amerika Serikat kembali melahirkan generasi emas baru pada diri Paxten Aaronson yang kini tercatat membela Eintracht Frankfurt.
Pemain berusia 19 tahun ini merupakan gelandang serang bagi Timnas Amerika Serikat U-20. Meski begitu, ketajamannya tak perlu diragukan lagi.
Sebab bersama negaranya, Aaronson mampu mencetak tujuh gol di ajang CONCACAF U-20 2022, sehingga membawa negaranya menjadi kampiun.
4. Kian Donkers (Selandia Baru)
Sebagai langganan Piala Dunia U-20 dari zona Oseania, Selandia Baru memiliki banyak penyerang muda berbakat. Salah satunya adalah Kian Donkers.
Pemain yang baru berusia 18 tahun ini tercatat sebagai penggawa tim asal Belanda, NEC Nijmegen, di tim kelompok umur atau level U-19.
Bakatnya sebagai penyerang terlihat jelas di OFC U-19 Championship 2022, di mana Kian Donkers mampu melesakkan sembilan gol dari lima pertandingan saja.
5. Oliver Colloty (Selandia Baru)
Jika nantinya Kian Donkers melempem, Selandia Baru tak panik karena punya penyerang tajam lainnya pada diri Oliver Colloty.
Pemain berusia 19 tahun tersebut saat ini tercatat bermain bagi tim lokal di Selandia Baru, yakni Melville United.
Ketajamannya terlihat pada ajang OFC U-19 Championship 2022, di mana ia mampu mencetak sembilan gol dari enam laga.
Berita Terkait
-
Ngeri! Barcelona Belum Selesai, Ini 4 Pemain Incaran untuk Musim Ini
-
Ngeri! Pemain Incaran Sebut Barcelona Disebut Miskin, Hina gak sih?
-
Petinggi La Liga Bongkar Skema Kylian Mbappe, Selangkah Lagi Perkuat Real Madrid
-
Kekuatan Napolis di Tangan Pelatih Francesco Calzona, Barcelona Jangan Lengah
-
Euro 2024: Courtois Memastikan Dirinya Absen, Ini 4 Kiper Timnas Belgia bakal Bersaing
-
Usai Barcelona Dibantai Villarreal, Xavi Hernandez bakal Angkat Kaki dari Kursi Pelatih
-
Karim Benzema Dikabarkan Ingin Meninggalkan Liga Arab Saudi dan Kembali ke Eropa
-
Simeone Ketagihan Permalukan Real Madrid, Los Blancos Punya Catatan Apik Jelang Bentrok Lawan Atletico
-
Carlo Anceloti Puas Penampilan Real Madrid, tapi Minta Pemainnya Waspadai Manuver Girona
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
Tag
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper