Gol.bolatimes.com - RB Leipzig vs Manchester City pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions akan berlangsung di Red Bull Arena, Kamis (23/2/2023) dinihari WIB.
Laga kedua tim diprediksi akan berjalan alot. City tidak serta merta bisa diunggulkan dalam laga ini. Bermain di markas sendiri jadi salah satu faktor yang menguntungkan RB Leipzig.
Kedua tim torehkan hasil berbeda di laga terakhir pada kompetisi lokal pekan lalu. City hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan Nottingham Forest.
Baca Juga:
Jadwal Liga Champions Malam Ini: Ada RB Leipzig vs Manchester City dan Inter Milan vs Porto
Sementara Die Bullen menang meyakinkan tiga gol tanpa balas atas Wolfsburg di markas lawan. Namun sebenarnya anak asuh Marc Rose ini tengah di kondisi naik turun.
Sebelum menang atas Wolfsburg, mereka sempat kalah 1-2 dari Union Berlin dan ditahan imbang tanpa gol oleh Koln.
Sementara The Cityzens setelah kalah 0-1 dari Tottenham langsung tancap gas dengan meraup dua kemenangan 3-1 atas Aston Villa dan Arsenal.
Baca Juga:
Manchester City Gagal Taklukkan Nottingham, Erling Haalang Ngamuk-ngamuk
Dengan catatan ini, tentu saja pemain kedua tim akan tampil terengginas untuk bisa meraih hasil maksimal.
Berikut data dan fakta menarik laga RB Leipzig vs Manchester City:
- Pertemuan pertama kedua tim di Liga Champions terjadi pada 15 September 2021. Saat itu, Manchester City menang telak 6-3.
- Pada 7 Desember 2021, RB Leipzig berhasil menang 2-1 atas Manchester City.
- Pada laga terakhir di babak fase grup Liga Champions 2022-23, RB Leipzig menang 4-0 atas Shakhtar Donetsk.
- Sementara Manchester City menang 3-1 atas Sevilla di laga terakhir babak fase grup Liga Champions 2022-23.
Baca Juga:
3 Penyebab Kekalahan Arsenal atas Manchester City, Salah Satunya Taktik Pep Guardiola
- Dominik Szoboszlai dan Andre Silva jadi pemain RB Leipzig yang terakhir mencetak gol ke gawang Manchester City.
- RB Leipzig menelan satu kekalahan di markas sendiri di tiga laga babak fase grup Liga Champions 2022-23.
- Manchester City belum terkalahkan di 3 laga tandang di semua kompetisi pada musim ini. Meraih 1 kemenangan dan 2 kali hasil imbang.
- RB Leipzig mencetak 15 gol dan kebobolan 5 gol dari 6 laga di semua kompetisi. Mayoritas Leipzig kebobolan di 45 menit babak pertama.
- Sedangkan Manchester City mencetak 11 gol dan kebobolan 4 gol dari 6 laga terakhir. City hanya kebobolan 2 gol di 45 menit babak kedua.
Berita Terkait
-
M Salah di Posisi 4, Ini 20 Pemain Teratas dengan Dua Digit Gol dan Assist
-
Roberto Mancini Menjadi Pelatih Termahal di Piala Asia 2023, Mengalahkan Bayaran Pep Guardiola di Manchester City
-
Real Madrid dan Man City Bersaing Dapatkan Jasa Penguasa Si Jalak Harupat sebagai Rekrutan Anyar
-
Liverpool Diprediksi Juara, Persaingan Ketat Lima Besar Makin Panas, Pep Guardiola Mulai Bicara Gelar Liga Inggris
-
Duh Man City Sudah Memenangi Segalanya di Inggris
-
Berbagai Kejutan Menarik di Sepanjang Musim Liga Champions
-
Catatan Lini Pertahanan Inter Milan Menakjubkan, Mampukah Atletico Madrid Bobol Gawang Nerazzuri di Liga Champion?
-
Intip Potensi Lawan Berat Inter Milan Milan di Babak 16 Besar Liga Champion, Klub Ini Bisa Jadi Batu Sandungan
-
Pemain Keturunan Ini Sukses Bikin MU Pesakitan di Liga Champions, Benarkah Target Shin Tae-yong untuk Dinaturalisasi?
-
Atletico Bungkam Wakil Serie A Lazio, Tiket 16 Besar Sudah di Tangan
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper