Gol.bolatimes.com - Timnas Indoensia U-20 akan bertolak ke Uzbekistan untuk menghadapi turnamen Piala Asia U-20 2023, 1-18 Maret 2023. Shin Tae-yong bersiap-siap mencari 23 pemain yang akan diberangkatkan pada Jumat (24/2/2023).
Shin Tae-yong melatih 29 pemain muda dalam pemusatan latihan. Tak hanya itu, pemain-pemain tersebut juga dihadapkan dengan lawan tangguh dari Guatemala, Fiji hingga Selandia Baru U-20.
Mengingat aturan penyelenggaraan masing-masing tim hanya bisa membawa 23 pemain, pelatih asal Korea Selatan ini harus mencoret enam nama anak asuhnya.
Baca Juga:
Kisah Pemain Bernama Tengah Bilal, Dianggap Sekuat Lembu, Berjuang Melawan Penyakit Kanker
Dari 23 pemain nanti yang dipilih, terdapat dua nama yang disorot. Pertama Hugo Samir dan Ronaldo Kwateh. Keduanya sempat dimainkan dalam laga turnamen mini, namun menjadi pertanyaan apakah tetap dibawa atau justru dikembalikan ke klub.
Arkhan Fikri dkk menunjukkan hasil yang tak begitu buruk, meski di dua turnamen mini internasional ditekuk Selandia Baru dan Guatemala U-20.
Spekulasi terhadap 23 pemain yang akan terbang ke Uzbekistan mulai bermunculan. Mulai dari penjaga gawang.
Baca Juga:
Kerasnya Liga Indonesia, Kini Giliran Alfredo Vera yang Resmi Dipecat Persita Tangerang
Dua nama yang pastinya dipilih Shin Tae-yong adala Daffa Fasya dan Cahya Supriadi. Aturan FIFA sendiri harus ada tiga kiper yang disiapkan dalam satu tim. Nama Aditya Arya menjadi pelapis bagi Cahya Supriadi di Piala Asia U-20 nanti.
Pada bek yang bertugas menjaga lini belakang, nama Muhammad Ferarri rasanya tak akan dicoret. Beberapa kali pemain Persija Jakarta ini menjadi kapten kesebelasan.
Ferarri akan ditemani oleh Dimas Juilono, Kakang Rudianto, Marcell Januar dan Frengky Missa serta Sulthan Zaky. Sementara nama pemain seperti Barnabas Sobor dan Brandon Scheunemann akan dicoret.
Berlanjut ke posisi tengah, Dony Tri Pamungkas akan tetap dibawa Shin Tae-yong ke Uzbekistan. Tak hanya itu, Achmad Maulana, Arkhan Fikri, Zanadin Fariz, Alfriyanto Nico, Ginanjar Wahyu, Robi Darwis, Resa Aditya, Dzaky Asraf hingga Ferdiansyah Cecep dibawa ke Piala Asia U-20.
Pada lini depan atau serang, Rabbani Tasnim dan Hokky Caraka tentu menjadi tombak untuk skuad Garuda Nusantara yang akan dibawa. Sementara Ronaldo Kwateh dan Hugo Samir bisa jadi pertimbangan bagi Shin Tae-yong.
Arkhan Kaka pemain dari Timnas U-16 masih memiliki kans untuk di bawa Shin Tae-yong, meski begitu, namanya kalah saing dengan Hugo Samir yang mendapat lebih banyak waktu bermain di turnamen internasional.
Sementara Ronaldo Kwateh, bisa diboyong ke Uzbekistan meski hanya sekali diturunkan selama 20 menit saat menghadapi Guatemala.
Shin Tae-yong mengaku bahwa Ronldo Kwateh memang belum sempurna fisiknya. Sehingga dengan latihan ketat hingga menjelang Piala Asia U-20, fisik pemain Bodrumspor itu bisa dalam kondisi fit.
Berikut 23 pemain yang diprediksi merapat ke Uzbekistan untuk gelaran Piala Asia U-20:
1. Cahya Supriadi
2. Daffa Fasya
3. Aditya Arya
4. Muhammad Ferarri
5. Dimas Juilono
6. Kakang Rudianto
7. Marcell Januar
8. Frengky Missa
9. Sulthan Zaky
10. Dony Tri Pamungkas
11. Achmad Maulana
12. Arkhan Fikri
13. Zanadin Fariz
14. Alfriyanto Nico
15. Ginanjar Wahyu
16. Robi Darwis
17. Resa Aditya
18. Dzaky Asraf
19. Ferdiansyah Cecep
20. Rabbani Tasnim
21. Hokky Caraka
22. Ronaldo Kwateh
23. Hugo Samir
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Dioperasi 6 Jam, Berat Badan Turun 5 Kg
-
Erick Thohir Senang Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak hingga 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Perpanjang Kontrak dengan Timnas Indonesia Sampai 2027
-
Resmi! Shin Tae-yong Tidak akan Hadir di Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Erick Thohir Izinkan Shin Tae-yong Kembali Latih Korea Selatan
-
Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Seharga Rp1,3 M Bakal Menjadi Amunisi Baru Shin Tae Yong di Laga Kontra Irak
-
Bukan Kaleng-kaleng, Ini Impian Kiper Naturalisasi Timnas Indonesia Maarten Paes Usai Resmi Menjadi WNI, Juara AFF?
-
Makanan Korea Jalan Mulus Diplomasi Erick Thohir kepada Shin Tae Yong
-
Dari 28 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala Asia U23, Persija Sumbang Paling Banyak, Persib Nihil
-
Shin Tae-yong Apresiasi Bantuan Erick Thohir, Timnas Indonesia U23 Bisa Berangkat Lebih Awal
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper