Irwan Febri Rialdi | Arif Budi Setyanto
Asnawi Mangkualam dan Sulthan Zaky. (Dok. PSSI)

Gol.bolatimes.com - PSSI resmi mengumumkan daftar 23 pemain Timnas Indonesia U-20 untuk mengarungi Piala Asia U-20 2023. Salah satu nama yang mencuri perhatian adalah Sulthan Zaky yang masih berusia 16 tahun.

Shin Tae-yong sebelumnya memanggil 30 nama untuk mengikuti TC timnas Indonesia U-20. Ada dua nama dari U-16 yang dipromosikan, yaitu Arkhan Kaka dan Sulthan Zaky.

Kedua pemain itu diberikan kesempatan oleh juru taktik asal Korea Selatan ini dalam turnamen mini. Hasilnya Shin Tae-yong lantas mencoret Arkhan Kaka, tapi mengejutkannya Sulthan Zaky dibawa ke Piala Asia U-20 2023.

Sulthan Zaky bahkan menyingkirkan bek lainnya yakni, Brandon Scheunemann yang memiliki darah Jerman. Padahal, Brandon lebih tua dan sudah memiliki pengalaman debut bersama PSIS Semarang di BRI Liga 1 2022/2023.

Lantas siapa Sulthan Zaky? 

Sulthan Zaky merupakan saudara Asnawi Mangkualam. Ia sudah menjadi bek tengah andalan Bima Sakti di timnas Indonesia U-16. Berduet dengan Iqbal Gwijangge, lini belakang tim muda ini solid.

Nyatanya timnas Indonesia U-16 sukses menjadi juara Piala AFF U-16 2022. Penampilannya yang impresif kemudian dilirik oleh Shin Tae-yong.

Pemain kelahiran tahun 2006 ini juga dipercaya sebagai kapten PSM Makassar U-16 hingga meraih gelar juara Elite Pro Academy (EPA).

Dalam TC, ia juga mampu beradaptasi dengan baik. Walau usianya lebih muda dari rata-rata pemain yang dipanggi, ia tidak minder.

Shin Tae-yong pun berani mencobanya dalam pertandingan uji coba. Nyatanya, ia pun dibutuhkan untuk membantu lini pertahanan Garuda Nusantara.

Tak ayal, pelatih berusia 52 tahun ini akhirnya memasukkan nama Sulthan Zaky dalam skuad timnas Indonesia U-20 yang akan tampil di Piala Asia U-20 2023.