Rauhanda Riyantama
Pemain Timnas Irak U-20. (Instagram/iraqfootballpod)

Gol.bolatimes.com - Membedah kekuatan Timnas Irak U-20, tim yang akan jadi lawan pertama Timnas Indonesia U-20 saat berpartisipasi di ajang Piala Asia U-20 2023.

Timnas Indonesia U-20 akan berpartisipasi di Piala Asia U-20 2023 yang akan digelar pada 1-18 Maret 2023 di Uzbekistan.

Sebagaimana diketahui, tim besutan Shin Tae-yong itu tergabung di grup A bersama Uzbekistan selaku tuan rumah, Irak, dan juga Syria.

Baca Juga:
Ada Pemain Berdarah 'Jawa' di Chelsea, Musim Depan Bakal Dilepas ke Burnley, Siapa Dia?

Dalam memulai kampanyenya di ajang dua tahunan ini, Timnas Indonesia U-20 langsung akan menghadapi lawan dengan nama besar, yakni Irak, Rabu (1/3) malam WIB.

Irak bisa dikatakan sebagai tim dengan nama besar, bila mengingat sepak terjangnya di kompetisi antar pemain muda se Asia tersebut.

Tim berjuluk Singa Muda Mesopotamia ini tercatat merupakan salah satu tim yang kerap menjadi juara Piala Asia U-20, yakni sebanyak lima kali.

Baca Juga:
Daftar Pemain yang Dipanggil Indra Sjafri untuk TC Jelang SEA Games 2023, Didominasi Pemain Liga 2

Selain itu, Irak juga merupakan tim yang kerap lolos ke fase Knock Out atau babak gugur dalam delapan edisi terakhir ajang ini.

Jelang duelnya melawan Timnas Indonesia U-20 di laga perdana grup A Piala Asia U-20 2023, ada baiknya melihat kekuatan Irak. Bagaimana kekuatan tim berjuluk Singa Muda Mesopotamia tersebut?

Bermaterikan Pemain Lokal dan Abroad

Baca Juga:
Daftar Pemain Persija Jakarta yang Absen saat Hadapi Persib Bandung

Untuk Piala Asia U-20 2023 ini, Irak menggunakan mayoritas para pemain mudanya yang berkiprah di kompetisi lokal atau di negaranya sendiri.

Meski begitu, Irak tetap memanggil para pemainnya yang berkarier di luar negeri atau Abroad. Dari 23 nama yang dibawa, dua di antaranya adalah pemain Abroad, yakni Charbel Shamoon dan Adam Rasheed.

Kedua pemain ini berposisi sebagai bek atau pemain bertahan. Charbel Shamoon diketahui bermain di Australia bersama Western United.

Baca Juga:
Masih Ingat dengan Cyrus Margono? Begini Kabarnya Saat Ini di Panathinakos

Sedangkan Adam Rasheed yang bermain sebagai bek tengah, berkarier di Denmark bersama tim bernama Aalborg BK.

Tak hanya pemain Abroad-nya yang harus diwaspadai, Irak juga punya pemain lokal yang bisa memberikan kesulitan kepada Timnas Indonesia U-20.

Para pemain lokal ini berasal dari klub-klub kasta tertinggi sepak bola Irak, seperti Al-Kharaba, Newroz, Al-Shorta, dan Al-Quwa Al-Jawiya.

Berikut komposisi pemain Irak U-20 untuk Piala Asia U-20 2023.

Kiper:

Abbas Kareem
Ridha Abdulaziz
Hussein Hassan

Bek:

Sajjad Mohammed
AlI Abbas Mohesin
Kadhem Raad Hatem
Adam Rasheed
Abbas Manie
Muslim Moussa
Sajjad Mohammed Mahdi
Charbel Shamoon

Gelandang:

Abdul-Razzak Qasim
Ismail Ahmed
Abbas Majed
Ali Jassim
Ali Sadiq
Haider Abdulkareem

Penyerang:

Mohammed Jameel
Mustafa Qabeel
Abdulqadir Ayoub
Ashar Ali
Abbas Fadhil
Abboud Rabah

Kontributor: Felix Indrajaya