Gol.bolatimes.com - Dua pemain asing Persija Jakarta, Hanno Behrens dan Abdulla Yusuf Helal, harus pulang ke negara masing-masing jelang menghadapi Persib Bandung dalam laga pekan ke-28 BRI Liga 1 2022-2023, Sabtu (4/3/2023). Keduanya akan menjelani pengobatan.
Dua pemain asing itu adalah Hanno Behrens dan Abdulla Yusuf Helal. Keduanya pulang ke negara masing-masing demi menjalani pengobatan.
Hanno Behrens diketahui mengalami sakit perut kambuhan. Gelandang serang itu memutuskan kembali ke Jerman untuk mengetahui alasan dari penyakitnya itu.
Di sisi lain, Abdulla Yusuf Helal diketahui menderita penyakit batu ginjal. Dia pulang ke negaranya, Bahrain untuk mengobatinya.
“Yusuf (Helal) memiliki batu ginjal di perut kirinya. Hal itulah yang menyebabkan dia sering mengeluh saat bertanding ataupun sebelum bertanding," kata pelatih Persija, Thomas Doll dikutip dari laman resmi klub, Rabu (1/3/2023).
"Sekarang dia pergi ke Bahrain untuk pergi bertemu dokter yang sudah dia kenal dan ahli dalam penyakit tersebut."
“Sama seperti Yusuf, Hanno sering mengalami sakit perut sehingga dia kembali ke Jerman untuk melakukan cek lengkap dengan dokter di Jerman. Ia mencari tahu mengapa dirinya terus terkena penyakit,” tambahnya.
Situasi tersebut membuat Persija Jakarta tak bisa menurunkan tiga pemain asingnya saat menjamu Persib Bandung dalam laga bertajuk El Clasico itu.
Pasalnya, penyerang Michael Krmencik mengalami masalah pada hamstring kiri saat Persija ditahan imbang Madura United pada 26 Februari lalu. Sang pemain kini menunggu hasil MRI.
“Dia terpaksa kami tarik keluar saat melawan Madura Minggu karena dia terlihat kesakitan. Kini kami menunggu hasil MRI Michael (Krmencik), semoga tidak ada yang serius,” tutur Thomas.
Di tengah kabar buruk itu, Macan Kemayoran masih mendapatkan sedikit kabar menggembirakan. Bek asing Ondrej Kudela dan Resky Fandi dikabarkan sudah pulih setelah mengalami cedera saat melawan Barito Putera pada 22 Februari lalu.
“Kudela sudah bisa berlatih bersama kami hari ini (28/2/2023) dan Resky bisa berlatih besok (1/2/2023). Situasi ini kabar baik yang kami miliki untuk sekarang,” ucap Thomas.
Berita Terkait
-
Persib Bandung Tak Pasang Target Tinggi di Piala Presiden 2024
-
Persib Bandung Resmi Datangkan Pemain Jebolan UEFA Conference League
-
Jelang Liga Bergulir Persib Bandung dan Bobotoh Lakukan Diskusi Soal Keuangan
-
RESMI: BRI Liga 1 Musim Depan Terapkan Aturan 8 Pemain Asing, Bebas dari Mana Saja
-
Resmi! Liga 1 Musim 2024/2025 Tetap Pakai Wasit Asing
-
Firasat Bojan Hodak Tentang Madura United, Minta Lupakan Kemenangan dan Sejarah Juara Bersama Persib
-
Doa Legenda untuk Persib Bandung di Championship Series
-
Pesan David da Silva Setelah Berdamai dengan Persib Bandung
-
Di Balik Keputusan LIB Gulirkan Kembali Liga 1
-
FIFA Sanksi Persija Jakarta dan Empat Klub Lainnya
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper