Husna Rahmayunita
Pelatih Suriah U-20 Mark Wotte. (Facebook/Syrian FA)

Gol.bolatimes.com - Pelatih Suriah U-20 Mark Wotte kesal setelah timnya kalah dari Timnas Indonesia U-20 di matchday kedua Grup A Piala Asia U-20 2023, Sabtu (4/3/2023).

Suriah dilibas Timnas Indonesia U-20 dengan skor 0-1 di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Uzbekistan, Sabtu malam. Gol tunggal Hokky Caraka membuat Suriah bertekuk lutut.

Ini menjadi kekalahan kedua Suriah di fase grup Piala Asia U-20 2023. Mereka pun kini bercokol di juru kunci klasemen lantaran belum mendapat poin.

Baca Juga:
Hasil Sarasehan Sepak Bola Indonesia: Liga 2 2022/2023 Tak Dilanjutkan, Kick Off Liga 1 Mulai Juli

Setelah laga kontra Timnas Indonesia U-20, Mark Wotte meluapkan kemarahannya. Dia menyebut, timnya tampil buruk menghadapi pasukan Shin Tae-yong.

"Saya tidak percaya kami menampilkan permainan terburuk kami dalam delapan bulan terakhir, terutama di malam kami seharusnya bermain bagus," ujar Mark Wotte dikutip dari laman Facebook resmi Federasi Sepak Bola Suriah (SFA).

Pelatih asal Belanda itu keheranan dengan performa skuad Suriah setelah gagal mencuri poin penuh di laga kedua Piala Asia U-20 2023.

Baca Juga:
Timnas Indonesia U-20 Menang Tipis, Shin Tae-yong Berterima Kasih ke Skuad Suriah

"Meskipun para pemain ingin memainkan pertandingan yang kuat, memiliki persiapannya bagus dan mentalitas bagus di ruang ganti, tapi ini penampilan tak terduga dari tim saya," imbuhnya.

Dia pun mengakui, sejumlah pilar Suriah tak memperlihatkan performa terbaik ketika berhadapan dengan Timnas Indonesia U-20.

"Ketika pemain terbaik kami tidak bisa memberikan energi penuh, tentunya kami akan kalah. Dengan penghargaan saya untuk Indonesia, tapi kami sendiri yang menyebabkan kekalahan ini," terangnya.

Baca Juga:
Hasil Liga Inggris Semalam: Menang Dramatis atas Bournemouth, Arsenal Dingin di Pucuk

Selanjutnya, Suriah dijadwalkan menghadapi Irak di laga pamungkas Grup A Piala Asia U-20 2023 pada Selasa (7/3/2023).