Gol.bolatimes.com - Pelatih Prancis U-20, Landry Chauvin memanggil 20 pemain yang akan mengikuti tiga laga uji coba sebelum mengikuti perhelatan Piala Dunia U-20 Indonesia.
Dari 20 nama pemain yang dipanggil, di barisan pemain depan ada striker muda Prancis yang tengah jadi incaran klub top Eropa.
Ialah Elye Wahi, striker yang dipanggil Chauvin untuk mengikuti tiga laga uji coba melawan Amerika Serikat, Belanda dan Inggris di Spanyol.
Baca Juga:
Daftar 20 Pemain Prancis yang Akan Lakoni Laga Uji Coba Jelang Piala Dunia U-20 Indonesia
Nama Elye Wahi saat ini tengah jadi komoditas terpanas jelang bursa transfer. Sejumlah klub top Eropa dilaporkan tertarik untuk mendatangkan Elye Wahi.
AC Milan seperti dilansir dari Football Today dilaporkan ingin mendatangkan Elye Wahi. Ia diinginkan kubu AC Milan untuk bisa menggantikan posisi dari Rafael Leao.
Tidak hanya AC Milan, dua klub London, Arsenal dan Tottenham pun siap bersaing untuk bisa mendapatkan jasa Wahi di musim depan.
Baca Juga:
Sejarah Penggunaan Mesin Jahit Rumput di Lapangan Piala Dunia U-20 Indonesia
Sementara klub Eropa lainnya, Borussia Dortmund juga memiliki hasrat untuk mendapatkan Wahi. Di Prancis, nama Wahi digadang-gadang sebagai The Next Mbappe.
Eks pemain Prancis, Bixente Lizarazu menganggap Wahi memiliki kapasitas dan skill yang bisa jadi bintang baru di Eropa beberapa tahun mendatang.
"Wahi memiliki kualitas lari yang hebat. Dia berlari sangat cepat, dia lincah dan terampil di depan gawang. Jika dia membuat pilihan yang tepat, dia bisa melangkah lebih jauh," ujar Lizarazu seperti dilansir dari HITC
Profil Elye Wahi
Elye Wahi saat ini masih berstatus sebagai pemain milik klub Ligue 1 Montpellier. Pemain berusia 20 tahun dan memiliki darah Pantai Gading ini sudah mengemas 12 gol dan 2 asisst bersama Montpellier pada musim ini.
Karier Elye Wahi dimulai saat ia bergabung di tim akademi Suresnes pada 2016. Wahi kemudian melanjutkan karier ke tim Caen U-19.
Baca Juga:
Demo Ormas Islam Tolak Israel di Piala Dunia U-20 Indonesia Jadi Sorotan Media Internasional
Baru pada 1 September 2018, Wahi bergabunug ke Montpellier. Pada 2021, Wahi berhasil menebus ke tim utama Montpellier. Sejak saat itu, ia menjadi andalan bagi pelatih Michel Der Zakarian.
Sebagai wonderkid yang jadi incaran banyak klub top Eropa, Wahi diingatkan harus bisa terus konsisten. Pelatih Prancis U-19 Lionel Rouxel mengingatkan Wahi untuk menghindari masalah di luar lapangan sepak bola.
"Kami sangat bangga dengan apa yang dia lakukan. Mencetak 10 gol dua kali dalam dua musim berturut-turut adalah hal langka," ucap Rouxel.
"Dia masih harus menunjukkan beberapa hal, terutama di Montpellier dan saya berharap suatu hari nanti ia bisa bermain di klub besar Eropa," sambungnya.
Menurut Rouxel, di era sepak bola seperti saat ini, Wahi memiliki modal bagus yakni kecepatan berlari dan insting golnya.
"Ända membutuhkan kecepatan. Dengan bola, dia mampu melalukan itu. Tanpa bola, dia juga masih bagus. Ia memiliki kesegaran, fisik dan mental," puji Rouxel.
Berita Terkait
-
Jadi Pengganti Pemain Keturunan Indonesia, Luka Modric Semringah Gabung ke AC Milan
-
Bursa Trasnfer Arsenal: Viktor Gyokeres Segera Diumumkan, 5 Pemain Hengkang
-
Rodrygo Siap Tinggalkan Real Madrid? Arsenal dan Liverpool Berebut Tandatangan
-
Cerita Mohammed Kudus Rekrutan Anyar Spurs: Pernah Main dengan Tangan Patah
-
Jersey AC Milan Away 2025/2026: Ada Sentuhan Iblis Kecil
-
Cerita Arrigo Sacchi Bangun Era Keemasan AC Milan: Saya Pilih Pemain dari Isi Otaknya
-
Juventus Bidik Granit Xhaka dan Gelandang Tottenham, Siapkan Dana Rp350 M
-
Manchester United dan AC Milan Rebutan Pemain Spanyol 22 Tahun, Siapa Dia?
-
Endrick Terdepak dari Real Madrid? Juventus dan AC Milan Siap Tampung
-
Percepat Proses Transfer Viktor Gyokeres, Petinggi Arsenal Turun Tangan
Tag
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper