Gol.bolatimes.com - Shin Tae-yong memanggil tiga kiper untuk pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia lawan Burundi di FIFA Matchday. Salah satunya, Daffa Fasya yang merupakan penjaga gawang Timnas U-20.
Daffa Fasya mendapat kesempatan promosi ke timnas senior setelah dipilih oleh Shin Tae-yong. Ia merupakan kiper termuda yang dipanggil ke TC.
Adapun dua kiper lain yang ikut TC adalah Nadeo Argawinata dan Syahrul Trisna, keduanya sudah berpengalaman di Timnas Indonesia.
Baca Juga:
Shin Tae-yong Pakai Pemain Muda di Timnas Senior, Media Malaysia Beri Pujian Tinggi
Daffa Fasya mengaku terkejut ketika kali perdana mendapat panggilan dari Shin Tae-yong untuk ke TC Timnas Indonesia.
"Tidak nyangka (dipanggil) sih sebenarnya," ungkapnya dikutip dari kanal Youtube Borneo FC, Rabu (22/3/2023).
Pemain berusia 18 tahun tersebut bersyukur bisa diberi kesempatan bergabung ke tim senior. Baginya, pemanggilan ini merupakan kebanggaan tersendiri.
Baca Juga:
Polemik Justin Hubner: Pilih Timnas Belanda Dibanding Indonesia, Siapa yang Salah?
"Ya, saya yang penting menampilkan yang terbaik untuk Timnas Indonesia U-20 dan tiba-tiba saya dapat panggilan tim senior, wah kaget banget saya, tidak ekspektasi. Tapi, Alhamdulillah sangat saya syukuri," sambungnya.
Harus bersaing dengan kiper senior, Daffa Fasya pun ikhlas andai tak dimainkan lawan Burundi. Terpenting, kata dia, bisa memetik pelajaran dan pengalaman.
"Kurang tahu (siapa yang dimainkan), yang penting fokus latihan, ambil pelajaran dari senior, yang penting pengalaman buat saya," sambungnya.
Daffa Fasta tak memungkiri merasakan beban tersendiri setelah dipanggil Shin Tae-yong ke timnas senior. Tetapi baginya, hal itu bisa dijadikan pengalaman untuk bekal masa depan.
"Sebenarnya ada beban, itu pembelajaran dan pengalaman buat saya biar karier lebih naik lagi, untuk masa depan," tambah kiper Borneo FC itu.
Laga Timnas Indonesia versus Burundi di FIFA Matchday dijadwalkan digelar pada 25 dan 28 Maret di Stadion Candrabhaga, Bekasi.
Baca Juga:
Indonesia Gigit Jari, Argentina Justru Berniat Lawan Bangladesh di FIFA Matchday Juni 2023
Berita Terkait
-
Shin Tae-yong Legowo Dipecat dari Timnas Indonesia
-
Ultras Garuda Ke Patrick Kluivert: Kami Butuh Pembuktian!
-
Shin Tae-yong ke Nova Arianto: Tolong Jaga Pemain Lokal Kita
-
8 Komentar Menarik Shin Tae-yong Selama Lima Tahun Melatih Timnas Indonesia
-
Pemain LOSC Lille Mitchel Bakker Dilaporkan Keturunan Maluku, PSSI Bergerak
-
Erick Thohir Ingin Timnas Indonesia Konsisten Lolos ke Piala Dunia
-
Marselino Ferdinan Minta Maaf Gagal Lolos Fase Grup Piala AFF 2024
-
Erick Thohir: Lawan Filipina Harus Menang!
-
Komentar Shin Tae-yong usai Sukses Kalahkan Myanmar, Mainkan 8 Debutan
-
Tiket Timnas Indonesia Ludes Terjual, Erick Thohir: Alhamdulillah
Terkini
-
Beda Nasib Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia di Belanda, Cuma Satu yang Promosi ke Tim Utama
-
Kabar Pemain Abroad Timnas Indonesia: Elkan Baggott Berpeluang Batal Dipinjamkan, Rafael Struick Masuk Tim Utama
-
Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia vs Brunei Darussalam, Singapura vs Guam
-
Cetak Brace, Pemain Keturunan Jawa Bawa Chelsea Menang 5-0 atas Wrexham AFC
-
Pesan Striker Timnas Indonesia U-19 Jelang Hadapi Thailand di Semifinal Piala AFF U-19 Wanita 2023
-
Beda Nasib dengan Asnawi Mangkualam, Striker Vietnam Sulit Bersinar di Kampung Halaman Shin Tae-yong
-
Pujian Selangit Eks Pelatih Timnas untuk Jebolan Garuda Select yang Cetak Gol Debut di BRI Liga 1
-
Klub Eropa Umumkan Lepas Bek Jebolan Timnas Indonesia U-20, Keadaan Keluarga Jadi Alasan
-
Thomas Doll Awalnya Ngira Indonesia Biasa Saja, Ternyata Banyak Talenta yang Layak Main di Liga Jerman
-
Disindir Netizen dengan Sebutan Pelatih Tarkam, Bima Sakti: Saya Tidak Baper