Arif Budi Setyanto
Jordi Amat saat lakoni debut bersama Timnas Indonesia lawan Kamboja di Piala AFF 2022. (Instagram/jordiamat5)

Gol.bolatimes.com - Gelandang timnas Indonesia, Marc Klok mengatakan skuad Garuda semakin kuat dengan ketambahan dua pemain yang berpengalaman di Eropa, yaitu Elkan Baggott serta Jordi Amat.

Timnas Indonesia akan menghadapi Burundi di FIFA Matchday. Shin Tae-yong sudah melakukan persiapan demi meraih hasil terbaik.

Pelatih asal Korea Selatan ini juga memanggil para pemain terbaik, termasuk Elkan Baggott, hingga Jordi Amat. Namun sayang, satu pemain keturunan yang juga dipanggil, Shayne Pattynama tidak bisa datang karena perpindahannya belum selesai.

Baca Juga:
Timnas Indonesia Cuma Naik Satu Peringkat jika Dua Kali Kalahkan Burundi, Begini Hitungannya

Hadirnya Elkan dan Jordi membuat lini pertahanan timnas Indonesia serasa kelas Eropa. Sebab, kedua pemain ini memang punya pengalaman apik.

Jordi Amat sebelumnya pernah bermain di Liga Inggris dan Liga Spanyol. Sedangkan Elkan Baggott kini meniti karier di klub kasta ketiga Liga Inggris, Cheltenham Town FC.

Kehadiran dua palang pintu rasa Eropa diakui Marc Klok membuat timnas Indonesia semakin kuat.

Baca Juga:
5 Pemain Timnas Indonesia yang Diprediksi Bobol Gawang Burundi, Momen Buat Dimas Drajad Unjuk Gigi

"Pasti timnas kita lebih kuat dengan mereka (Jordi dan Elkan). Mereka pemain baik, orang baik, ya bagus," ujar Marc Klok dikutip dari YouTube PSSI, Jumat (24/3/2023).

Lebih lanjut, gelandang Persib Bandung ini mengatakan senang bisa kembali ke timnas Indonesia. Ia pun mengincar gol serta kemenangan lawan Burundi.

"Harapan saya timnas menang, kita main bagus, suporter indonesia senang dan Klok cetak gol," tegasnya.

Baca Juga:
Justin Hubner Gabung Belanda U-20, Ivar Jenner Malah Tak Sabar Penuhi Panggilan Timnas Indonesia U-20

Adapun pertandingan timnas Indonesia melawan Burundi di FIFA Matchday bakal digelar dua kali, 25 dan 28 Maret di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.